Djarot Berikan Tips Aman Mudik Lebaran

Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat.
Sumber :
  • Ade Alfath

VIVA.co.id – Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat meminta para pemudik mempertimbangkan kembali keinginan pulang ke kampung halaman dengan menggunakan sepeda motor. Ia mengatakan, masyarakat dapat memilih transportasi lain, seperti angkutan umum untuk menghindari risiko kecelakaan.

Ternyata Ahok Tak Pernah Pacaran, di Penjara Malah Cari Istri

"Mengimbau supaya pemudik tidak menggunakan sepeda motor. Sepeda motor bisa dititipkan di kantor-kantor polisi, kantor TNI, dan kantor pemerintah," kata Djarot di kawasan Jakarta Selatan, Jumat, 16 Juni 2017.

Djarot juga mengimbau agar para calon pemudik lebih teliti lagi sebelum meninggalkan rumah. Misalnya, listrik harus dimatikan. Selain itu, berkoordinasi dengan pengurus wilayah setempat. Upaya tersebut untuk mencegah adanya tindak kejahatan jelang Lebaran. 

Mantan Gubernur DKI Doakan Anies Dapat Wagub Tahun Ini

"Meninggalkan rumah dalam kondisi betul-betul aman, listrik harus dimatikan. Stop kontak dilepas, terus kunci (rumah) dititipkan kepada tetangganya yang tidak pulang kampung. Kita selalu koordinasi," katanya. 

Ketua DPP PDI Perjuangan, Djarot Saiful Hidayat

Mantan Gubernur DKI‎ Jadi Plt Ketua DPD PDIP Sumut

Djarot menggantikan Japorman Saragih.

img_title
VIVA.co.id
26 Juni 2020