Polres Jaksel Kembali Patroli Buru Geng Motor

Ilustrasi penyerangan gangster di perbatasan Kota Depok
Sumber :
  • Repro Twitter

VIVA.co.id – Jajaran Polres Metro Jakarta Selatan melakukan kegiatan rutin operasi patroli gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat serta masalah kriminalitas yang meningkat.

Geng Motor yang Viral Serang Rumah Polisi di Bulukumba Diamankan, Pelaku Mayoritas Pelajar

"Ini upaya kami untuk memberikan rasa aman terhadap masyarakat. Patroli berkesinambungan ini dibantu juga oleh pihak Brimob," kata Kepala Bagian Operasional Polres Metro Jakarta Selatan, Ajun Komisaris Besar Polisi, Dony Alexander di kantornya, Sabtu malam, 3 Juni 2017.

Dony berharap, dalam operasi malam ini yang dilakukan jajaran anggotanya, mendapatkan para geng motor nakal yang biasa melakukan tindakan penganiayaan terhadap masyarakat.

Polisi Tangerang Dirikan 29 Pos Pantau Cegah SOTR di Bulan Ramadan

"Kami berupaya untuk mendapatkan gengster, apalagi mereka yang sudah membahayakan masyarakat," ujarnya.

Namun, sampai dengan sekarang, beberapa hari ini polisi menemukan bahwa para geng motor nakal sudah mengalami penurunan jumlahnya.

Viral Geng Motor Terekam Serang Rumah Polisi di Sulsel Siang Bolong

"Reserse sudah melakukan penyelidikan seperti di Jagakarsa, Lenteng Agung. Kami sudah lakukan langkah preventif. Tapi kami tak boleh lengah," ucapnya.

Sebab, jika polisi atau masyarakat lengah, para gengstar mulai melakukan operasi dan melakukan tindakan kejahatan kembali.

"Kami lakukan terus untuk mencegah adanya tindak pidana yang bakal mereka lakukan. Personel kami selalu maksimal untuk melakukan pencegahan," katanya.

Dony menambahkan, operasi malam Ramadan ini akan dilakukan di beberapa titik, di antaranya, wilayah Lenteng Agung dan Manggarai, Jakarta Selatan.

"Ada beberapa titik yang kami fokuskan di sana. Namun, bukan berarti titik-titik tersebut kami spesialkan. Namun, semua wilayah polsek kami optimalkan tempat patroli," dia menambahkan.

Patroli ini bukan hanya di atas kendaraan, melainkan turun untuk menjangkau titik-titik keramaian masyarakat. "Kami mengimbau (warga beri) informasi jika mendapati adanya keluhan," ujarnya lagi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya