Angkot KWK Pengumpan TransJakarta Kini Operasi di 10 Rute

Angkutan kota KWK yang telah terintegrasi dengan TransJakarta.
Sumber :
  • Dok TransJakarta

VIVA.co.id – Angkutan kota Koperasi Wahana Kalpika alias KWK menambah rute layanan pengumpan Bus TransJakarta. Saat ini, KWK tak lagi hanya beroperasi di dua rute saja, tapi sudah bertambah jadi 10 rute.

Ada Demo Buruh, Dua Rute TransJakarta Depan DPR Setop Operasi

Menurut Direktur Utama PT Transportasi Jakarta, Budi Kaliwono, penambahan rute operasi Angkot KWK dari dua rute menjadi 10 dilakukan mulai hari ini, Rabu, 26 April 2017.

Ketika resmi terintegrasi dengan Bus TransJakarta, Angkot KWK hanya beroperasi menjadi angkutan pengumpan di dua rute, yaitu Condet-Cililitan (T07) dan Tanjung Priok-Bulak Turi (U05).

Hari Ini Layanan Bus Transjakarta Normal Lagi

Kini Angkot KWK juga melayani delapan rute lainnya, yakni: Indosiar-Rawabuaya (B08), Poncol-Rawamangun (T24), Meruya-Grogol (B03), Terminal Pulogebang-Tanjung Priok (U03), Arundina-Rumah Sakit Harapan Bunda (T03), Kelapa Gading-Terminal Rawamangun (U04), Pejuang Jaya-Harapan Indah (T31), dan Petukangan Utara-Lebak Bulus (S14).

"Kerja sama ini sekaligus memperluas jangkauan dan aksesibilitas TransJakarta," ujar Budi.

Bus Transjakarta Kecelakaan di Depan Halte Wali Kota Jakarta Timur

Budi mengatakan, setelah resmi terintegrasi dengan TransJakarta, armada Angkot KWK akan terus dibenahi hingga bisa memenuhi standar pelayanan minimum yang ditetapkan.

Budi menuturkan, standar pelayanan ini itu mencakup spesifikasi teknis angkot hingga kompetensi pengemudi.

Sementara, menurut Budi, sejak pertama kali diluncurkan, kartu berlangganan Angkot KWK seharga Rp15.000 per bulan telah terjual sebanyak 5.418 kartu. 

Budi mengatakan kartu yang harus ditunjukkan sebelum pengguna TransJakarta bisa mempergunakan layanan Angkot KWK secara gratis itu selanjutnya akan dijual langsung oleh petugas di Angkot KWK, selain di halte TransJakarta.

"Jumlah (penjualan) itu menunjukkan antusias masyarakat terhadap integrasi layanan TransJakarta - KWK," ujar Budi.

Seperti diketahui, integrasi TransJakarta - KWK adalah langkah Pemerintah Provinsi DKI memperluas jangkauan layanan TransJakarta ke daerah-daerah yang tidak bisa dilalui bus TransJakarta. Layanan tersebut beroperasi setiap hari pada pukul 05.00 WIB - 09.00 WIB, dan 16.00 WIB - 20.00 WIB. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya