Pilkada DKI 2017

Kalah di Putaran Pertama, Sylvi Rahasiakan Pilihannya

Sylviana Murni saat mencoblos di TPS 103 Pondok Kelapa, Jaktim.
Sumber :
  • Dinia Adrianjara - VIVA.co.id

VIVA.co.id – Meski telah kalah di putaran pertama, mantan calon Wakil Gubenur DKI Jakarta, Sylviana Murni tetap bersemangat untuk menyalurkan hak pilihnya di Pemilihan Kepala Daerah DKI putaran dua.

Isu Kaesang Maju Pilgub DKI, Demokrat Masih Lihat-lihat

Sylvi mencoblos di tempat pemungutan suara dekat rumahnya di TPS 103, Kelurahan Pondok Kelapa, Jakarta Timur, pukul 10.00 WIB, Rabu, 19 April 2017.

Sylvi tiba di TPS bersama suaminya, keduanya kompak mengenakan baju batik khas Betawi berwarna biru bergambar Monumen Nasional.

Gerindra Tak Ngotot Usung Kader Sendiri di Pilgub Jakarta

Usai mencoblos, Sylvi memilih tak banyak berkomentar bahkan juga merahasiakan siapa kandidat yang dipilihnya di bilik suara.

"Kan sesuai peraturan Undang-undang sudah jelas. Pemilu itu langsung, umum, bebas dan rahasia. Namun yang pasti siapapun yang terpilih harus membuat Jakarta lebih baik, Jakarta untuk rakyat," kata Sylvi.

Pilih Anies atau Sahroni di Pilgub DKI 2024, Begini Jawaban Tak Terduga Surya Paloh

Menurutnya, apa yang telah diperjuangkannya pada Pilkada putaran pertama bersama dengan Agus Harimurti Yudhoyono harus diperjuangkan. Ia meminta pemimpin DKI Jakarta yang terpilih, agar jangan sampai ada masyarakat yang termarginalkan. 

Sylvi juga mengaku tidak kapok dengan pilihannya beberapa waktu lalu untuk terjun ke dunia politik. Apalagi, semua upaya yang dilakukannya untuk maju ke kursi gubernur tersebut mendapat dukungan penuh oleh keluarga. Ia juga mengatakan masih bersilaturhami dengan AHY.

"Saya tidak pernah menyesali langkah yang saya ambil. Apapun yang saya lakukan selaku istikharah. Jadi pasti ini semua yang terbaik," ujarnya. (adi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya