Agus Yudhoyono Akan Mencoblos di TPS Cibeber

Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono didampingi istrinya, Annisa Pohan saat melakukan konfrensi pers di Posko Kemenangan AHY-Sylvi di Proklamasi, Jakarta, Rabu 15 Februari 2017.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id – Pilkada DKI Jakarta putaran kedua dilangsungkan hari ini, Rabu 19 April 2017. Mantan kandidat gubernur yang diusung Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono akan melakukan pencoblosan di TPS 6, Jalan Cibeber I Nomor 19, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

SBY Sindir Kejanggalan Pilkada DKI 2017

Pantauan VIVA.co.id sejak pukul 08.00 WIB, rumah keluarga Agus yang berada tepat di depan tempat pemungutan suara (TPS) tersebut masih terlihat lengang. Sementara itu, TPS 6, tempat Agus dan keluarganya mencoblos, sudah mulai didatangi para pemilih.

Dari data yang dihimpun, TPS 6 memiliki total daftar pemilih tetap sebanyak 495 orang, terdiri atas laki-laki sebanyak 223 orang, perempuan sejumlah 262 orang, dan penyandang disabilitas berjumlah nihil.

Pilpres 2019 Diharapkan Tak Seperti Pilkada DKI, Marak Hoax

Agus terdaftar di urutan DPT nomor 229, sedangkan istrinya, Annisa Larasati Pohan berada di nomor 230.

Hari ini Pilkada DKI putaran kedua dilangsungkan. Dua pasangan calon yang bertarung yaitu pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Keduanya adalah pasangan nomor urut 2 dan 3 yang lolos di putaran pertama menyingkirkan pasangan calon Agus Yudhoyono-Sylviana Murni.

Ahmad Dhani Tersangka Ujaran Kebencian?
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)

SBY Sebut Kultur Politik Tanah Air Berubah Sejak Pilkada DKI 2017

"Saya berani mengatakan bahwa politik kita telah berubah."

img_title
VIVA.co.id
10 November 2018