Melihat Siapa Pemilih Ahok dan Anies Berdasarkan Usia

Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Anies Rasyid Baswedan saat acara debat Pilkada DKI Jakarta. (Viva.co.id)
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA.co.id – Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia, Yunarto Wijaya, mengatakan, dari sisi pendidikan, pasangan Calon Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat, dan pasangan calon Anies Baswedan-Sandiaga Uno, relatif berimbang.

Gerindra Siapkan Kader Internal yang Potensial Menang di Pilkada Jakarta

Dari survei preferensi wawancara terbuka terhadap 780 responden sejak 7-12 April 2017 yang dilakukan Charta Politika Indonesia, pasangan Ahok-Djarot unggul pada segmen pemilih tidak pernah sekolah, tamat SLTP, tamat Akademi atau Diploma dan tamat S1 atau lebih tinggi.

"Sedangkan pasangan Anies-Sandi unggul pada segmen pemilih tidak tamat SD, tamat SD dan tamat SLTA," ucapnya di Kantor Charta Politika, Jakarta, Sabtu, 15 April 2017.

KPU DKI Sudah Antisipasi Banjir saat Proses Pemungutan Suara Pilgub 2024

Yunarto menambahkan, berdasarkan hasil survei dari tingkatan usia, kategori pemilih pemula --di bawah 19 tahun--, kedua paslon berimbang. Namun pasangan Basuki-Djarot unggul pada kategori pemilih 20-29 tahun, 30-39 tahun dan 50 tahun lebih. Sementara pasangan Anies-Sandi unggul pada pemilih dengan rentang usia 40-49 tahun.

"Pada kategori pilihan partai, pilihan terhadap pasangan Basuki-Djarot maupun Anies-Sandi relatif mengikuti suara atau kebijakan partai yang telah dikeluarkan," ujar dia lagi. (one)

Komjen Dharma Pongrekun Konsultasi Syarat Cagub Perseorangan ke KPU DKI
Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Ahmad Muzani di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jakarta Selatan, Kamis, 25 Januari 2024

Ogah Usung Anies di Pilgub Jakarta, Gerindra: Kita Punya Jagoan Lebih Muda dan Fresh

Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani menegaskan partainya tidak mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon Gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2024. Partai

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024