Djarot Pertanyakan Modal Dana Ok Oce Mart

Debat Terakhir Pilgub DKI Jakarta 2017
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA.co.id – Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua, Djarot Saiful Hidayat, mempertanyakan akses permodalan bagi Usaha Mikro Kecil Menengah, atau UMKM untuk membuat 'Ok Oce Mart', yang merupakan program kewirausahaan andalan pasangan calon Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Ogah Usung Anies di Pilgub Jakarta, Gerindra: Kita Punya Jagoan Lebih Muda dan Fresh

Djarot menilai, butuh dana besar untuk membuat program tersebut. Pertanyaan itu diungkapkan Djarot untuk menanggapi jawaban dari Sandiaga Uno, yang menyatakan bahwa 'Ok Oce Mart' menjadi solusi kewirausahaan bagi UMKM. 

"Untuk membikin 'Ok Oce Mart' butuh dana Rp200 juta. Bagaimana UMKM bisa mendapatkan dana itu?" kata Djarot dalam debat di Gedung Bidakara, Jakarta, Rabu 12 April 2017. 

Gerindra Siapkan Kader Internal yang Potensial Menang di Pilkada Jakarta

Menurut Djarot, dana sebesar itu sulit diakses oleh pelaku UMKM.  Itu sebabnya, dia menawarkan UMKM untuk menjadi distributor dari produk yang disediakan pemerintah dengan harga murah. 

"Kami tawarkan kepada UMKM untuk bagi hasil. Kami dorong UMKM sebagai distributor, dan itu kami lakukan melalui PKK Mart," kata dia. 

KPU DKI Sudah Antisipasi Banjir saat Proses Pemungutan Suara Pilgub 2024

Sebelumnya, pasangan calon Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno mendapat pertanyaan dari komunitas UMKM. Komunitas mempertanyakan sulitnya akses permodalan bagi pengusaha kecil. (asp)

Anies Baswedan usai shalat jumat di Masjid Kubah Emas, Depok

Sinyal Anies Maju Pilkada DKI 2024, PKS: Kalau Memang Cocok, Why Not?

Anies Baswedan digadang-gadang bakal maju kembali pada Pilkada DKI Jakarta tahun 2024. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kembali buka suara soal pengusungannya kepada Anies

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024