Meski Hujan, Warga Kramat Jati Antusias Sambut Anies

Anies Baswedan
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id – Meski hujan deras mengguyur kawasan Kramatjati, Jakarta Timur, warga Jalan Karya, Kampung Tengah, Kramatjati tetap antusias menyambut kedatangan calon gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan, Selasa, 4 April 2017.

Anies Baswedan 16 Bulan Tak Punya Wagub, Inikah Penyebabnya?
Pantauan VIVA.co.id, seharusnya Anies dijadwalkan tiba di lokasi pada pukul 15.00 WIB. Namun, ia baru tiba satu jam kemudian, yakni pukul 16.00 WIB. Sambil menunggu, warga pun saling berbincang bahkan ada yang sambil melatih kembali keterampilannya untuk menyambut kedatangan calon gubernur Jakarta nomor urut tiga itu.
 
Cerita Haru Saat Serah Terima Kunci Rumah DP 0 Rupiah
Warga juga telah menyiapkan beberapa cara untuk menyambutnya, yakni dengan tradisi-tradisi Betawi seperti palang pintu dan pencak silat. Tak hanya itu, kedatangan mantan menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga diiringi dengan lantunan lagu-lagu selawat oleh para pemain marawis. Kemudian, ada berbalas pantun untuk membuat suasana menjadi hidup.
 
Sandiaga Siapkan Kado Ultah untuk Anies Baswedan
Sambil berjalan, rombongan arak-arakan menuju tempat yang telah disiapkan panitia. Sesampainya di lokasi acara, Anies langsung diberi kesempatan untuk berpidato, memaparkan segala visi misi dari Anies-Sandi kepada warga guna kemajuan Jakarta lima tahun ke depan.
Sandiaga Uno

Sandiaga ke Pendamping Baru Anies: Jangan Baper

Ada dua calon cawagub dki.

img_title
VIVA.co.id
7 Maret 2020