Tabrakan Beruntun di JORR, Mobil Sport Masuk Kolong SUV

Kecelakaan di JORR Bintaro arah Pondok Indah
Sumber :
  • @untunghbimo @TMCPoldaMetro

VIVA.co.id – Sebuah kecelakaan pagi ini sekitar pukul 07.00 WIB terjadi di jalan bebas hambatan Jakarta Outer Ring Road, tepatnya di Kilometer 1 Tol Bumi Serpong Damai arah Pondok Indah.

Kecelakaan di KM 58 Tol Cikampek, 9 Orang Tewas, Polisi Siapkan 12 Kantong Jenazah

Dilansir dari akun Twitter TMCPoldaMetro, Sabtu 11 Maret 2017, kecelakaan melibatkan dua mobil, yakni sport utility vehicle (SUV) Nissan X-Trail dan mobil sport jenis hatchback buatan Jerman, Volkswagen Scirocco. Kedua mobil sama-sama berkelir putih.

Belum diketahui, apa penyebab dari tabrakan tersebut. Namun dari gambar yang ada, diketahui bahwa Scirocco menabrak X-Trail dari belakang.

Tangis Mandala Shoji Saat Alami kecelakaan Mobil, Bersyukur Istri Tak Kena Serpihan Kaca

Akibat perbedaan tinggi bodi yang jauh antara dua mobil tersebut, kap mesin Scirocco masuk ke bagian bawah X-Trail. Hal itu membuat SUV berbanderol Rp400 jutaan itu terangkat.

Bagian depan X-Trail, mulai dari kap mesin hingga bumper, tampak hancur. Melihat dari kerusakan yang ada, diduga besar mobil tersebut menabrak kendaraan lain. Namun, hingga saat ini belum diketahui berapa banyak kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut. 

Kronologi Kecelakaan yang Dialami Mandala Shoji, Istri dan Anak, Mobil Ringsek Parah
Kepala RS Polri Kramat Jati Brigjen Pol Hariyanto.

Jasad 11 Korban Kecelakaan Maut KM 58 Dipindah ke RS Polri

Jasad 11 korban kecelakaan maut KM 58 Tol Jakarta-Cikampek yang ada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Karawang dipindahkan ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur

img_title
VIVA.co.id
10 April 2024