Raja Salman akan Salat Jumat di Hotel Raffles atau Istana

Raja Salman dan Presiden Jokowi saat salat di Masjid Istiqlal, Kamis 2 Maret 2017.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A.

VIVA.co.id – Hingga Jumat siang, 3 Maret 2017, pengurus Masjid Istiqlal belum mendapat konfirmasi apakah Raja Arab Saudi, Salman bin Abdul Aziz al Saud akan menunaikan Salat Jumat di Istiqlal atau tidak.

Raja Salman Ucapkan Selamat ke Prabowo jadi Presiden Terpilih: Semoga Sukses

Kepala Bagian Protokol dan Pelayanan Wisata Masjid Istiqlal, Abu Hurairah, saat dikonfirmasi VIVA.co.id mengungkapkan, hingga pukul 10.20 WIB, belum ada informasi pasti mengenai kegiatan Raja Salman hari ini, terutama yang berkaitan dengan ibadah Salat Jumat.

"Belum ada informasi resmi ke Istiqlal," kata Kepala Bagian Protokol dan Pelayanan Wisata Masjid Istiqlal, Abu Hurairah saat dikonfirmasi, Jumat 3 Maret 2017.

Raja Salman Gelontorkan Rp12,5 Triliun untuk THR Fakir Miskin hingga Pengangguran di Saudi

Meski begitu, ia menegaskan bahwa pengurus tetap bersiap menyambut Raja Salman apabila akan menunaikan Salat Jumat di Masjid Istiqlal. Katanya, antisipasi persiapan tetap dilakukan.

"Pastinya (persiapan)," katanya.

Wow, Raja Salman Sumbang 20 Ton Kurma dan 50 Alquran untuk Umat Muslim di Indonesia

Seperti disampaikan sebelumnya oleh Menteri Agama Lukam Hakim Saifuddin di Istana Negara kemarin, Kamis, 2 Maret 2017, ada dua tempat alternatif untuk Salat Jumat bagi Raja Salman dan rombongan. Bila tidak di Istana Negara, Raja Salman dan rombongan akan melaksanakan Salat Jumat di Hotel Raffles Kuningan, tempat dia menginap.

"Kalau tidak di siini (Istana Negara) di Hotel Raffles," kata Menag Lukman Hakim di Istana Negara kemarin.

Setelah Salat Jumat, agenda dilanjutkan pertemuan dengan tokoh lintas agama. Presiden Jokowi dipastikan akan menjadi pengarah acara dalam pertemuan ini. Ada informasi lain, Raja Salman akan menjamu Presiden Jokowi sebelum pertemuan dengan tokoh lintas agama digelar. Jamuan akan berlangsung di Hotel Raffles. (ren)

Tonton video “Pengawal Botak Raja Salman Terjepit Wanita Cantik” di sini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya