Gema Jakarta Akan Kawal Pilkada Jujur

Hasil rekapitulasi Pilkada DKI Jakarta 2017.
Sumber :
  • Bayu Nugraha / VIVA.co.id

VIVA.co.id – Gerakan Kemenangan Jakarta mengatakan akan mengawal ajang Pilkada DKI Jakarta 2017. Upaya itu agar pilkada berjalan dengan jujur dan adil, khususnya pada putaran kedua mendatang.

Arah Politik Pilkada 2024, Partai Demokrat Beberkan 7 Kriteria Cagub Jakarta

Ketua Gema Jakarta Muhammad Lutfi Fathullah mengatakan, pihaknya sangat berharap bisa memenangkan pemimpin muslim. "Karena kami mengharapkan jalannya pemilu yang adil dan jujur," kata Lutfi di kawasan Jakarta Timur, Senin 27 Februari 2017.

Tak hanya itu, pada saat pencoblosan di putaran kedua nanti, Gema Jakarta juga akan mengawal prosesnya. Mulai pagi saat pencoblosan, 19 April 2017 hingga penghitungan selesai.

Digadang Maju Pilgub DKI, Sandiaga Uno: Tugas Resmi Belum, Kita Pertimbangkan secara Serius

Demi kelancaran itu, Lutfi mengatakan, Gema juga tergabung dalam sebuah institusi penghitungan cepat atau real count resmi dengan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD).

Ia menjelaskan, dalam putaran pertama Pilkada DKI Jakarta, bersama-sama dengan kelompok lainnya seperti Majelis Pelayanan Jakarta (MPJ) memang telah menyasar kandidat muslim di Pilkada DKI, yakin kandidat nomor urut satu Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni dan kandidat nomor urut tiga Anies Rasyid Baswedan -Sandiaga Salahuddin Uno. 

PKB Niat Usung Ida Fauziyah di Pilkada DKI, tapi Masih Butuh 10 Kursi Parpol

Mereka juga telah melakukan beberapa hal, salah satunya mengantarkan calon pemimpin muslim. "Kami semata-mata begini hanya dengan keimanan yang mendorong agar pemimpin DKI itu dari kalangan muslim," kata Lutfi.

Adapun hasil putaran pertama menggugurkan salah satu kandidat muslim itu. Dengan begitu, Gema pun dengan penuh akan memberikan dukungan dan mengawal Pilkada DKI ini untuk kandidat nomor urut tiga.

"Berhubung nomor satu (Agus-Sylviana) kalah, kami secara tidak langsung, bukan langsung, akan mendukung nomor tiga (Anies-Sandiaga)," ujarnya.

Sebagai info, Gema Jakarta merupakan sebuah organisasi yang dikomandoi oleh KH Ahmad Luthfi Fathullah, bersama seluruh ulama serta umat mewakili aspirasi umat Islam dan masyarakat luas yang tinggal di Jakarta.

Gema Jakarta menginginkan Pilkada Jakarta putaran kedua berjalan jujur dan adil. Juga berupaya secara serius melahirkan pemimpin terbaik DKI Jakarta untuk periode 2017-2022. 

Gema Jakarta menginginkan pemimpin yang memiliki integritas tinggi, seperti jujur yaitu satu-satunya kata dengan perbuatan dan fakta, bukan mengandalkan pencitraan. Taat aturan dan hukum, bukan yang terindikasi melanggar dan tersangkut dengan sejumlah kasus hukum.

Kemudian, berpihak kepada rakyat kelas bawah dan kaum miskin yang terpinggirkan oleh struktur sosial dan kebijakan yang selama ini lebih memihak kaum elite dan kelas atas. Selain itu, memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik dalam interaksi sosial dan menjaga etika keagamaan dan kebangsaan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya