Tawuran Jelang Sahur, 15 Orang Diamankan

VIVAnews - Niat suci dua kelompok pelajar untuk membagikan makanan sahur bagi warga kota Makassar, Minggu, 6 September 2009, ternoda.

Kedua pelajar yang kebanyakan masih duduk di Sekolah Menengah Atas (SMA) itu terlibat tawuran setelah berpapasan di tengah jalan, saat membagi-bagikan makanan sahur kepada para tukang becak dan kaum duafa’.

Tawuran terjadi di Jl Gunung Latimojong, sekita pukul 04:00 Wita. Saat itu, salah satu kelompok sedang melakukan konvoi dari Jl Gunung Nona, sedangkan kelompok lainnya yang masing-masing melakukan program "Sahur On The Road" itu sedang melintas di Jl Gunung Latimojong.

"Ketika berpapasan di ujung jalan, mereka kemudian saling serang," kata Rauf, warga Gunung Latimojong yang ditemui VIVAnews setelah polisi menangkap pelaku tawuran.

Dalam aksi saling serang tersebut, mereka menggunakan batu, balok, busur, dan sejumlah senjata tajam berupa badik dan samurai. Kedua kelompok tersebut belakangan diketahui berasal dari kelompok Banta-bantaeng dan kelompok Gunung Nona.

Untungnya, tawuran tersebut tidak berlangsung lama, setelah tim reskrim dari Polsekta Ujungpandang tiba dilokasi kejadian. Polisi langsung membubarkan kedua kelompok tersebut serta menangkap 15 orang untuk dimintai keterangan. Dugaan sementara, tawuran terjadi karena kedua kelompok tersebut saling mengejek saat berpapasan.

Dalam penangkapan tersebut, polisi menyita belasan barang bukti berupa busur anak panah, samurai dan badik. Barang bukti tersebut diduga telah disiapkan oleh para kelompok pelajar yang melakukan Sahur On The Road itu. Polisi juga menyita tujuh unit kendaraan sepeda motor yang mereka gunakan konvoi dalm membagikan makanan sahur.

Tidak ada terluka dalam tawuran tersebut. Namun sebuah mobil yang tengah terparkir di pinggir jalan, rusak dan kaca depannya pecah akibat terkena lemparan batu.


Laporan: Rahmat Zeena | Makassar

antique.putra@vivanews.com

Medco Energi Resmi Divestasi Seluruh Sahamnya di Ophir Vietnam Block 12W B.V
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong

Pengakuan Erick Thohir dan PSSI soal Kinerja Shin Tae-yong

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengatakan pihaknya puas dengan kinerja Shin Tae-yong selama melatih Timnas Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024