Survei Charta Politika: Elektabilitas Ahok dan Anies Naik

Charta Politika Indonesia merilis survei elektabilitas calon Pilkada DKI 2017
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Moh Nadlir

VIVA.co.id – Charta Politika Indonesia memaparkan hasil survei terbaru terkait elektabilitas pasangan calon peserta Pilkada DKI Jakarta 2017. Hasilnya, elektabilitas pasangan calon nomor urut 2 Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Sjaiful Hidayat (Ahok-Djarot) masih unggul dibanding dengan pasangan nomor urut 1 dan 3.

Ahok Sebut Pertamina Bisa Tetap Untung Bila Tak Naikkan Harga BBM 2022

Direktur Eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya, mengungkapkan, meski sidang kasus penistaan agama dengan terdakwa Ahok tengah bergulir, hal tersebut tak membuat elektabilitas Ahok-Djarot merosot. Sebaliknya, justru naik.

"Sidang Ahok dimulai, orang mikir akan turun tapi saat sidang jalan survei Ahok malah meningkat. Jalannya sidang tidak membuat elektabilitas Ahok turun," ujar Yunarto, di kantor Charta Politika Indonesia, Jalan Cisanggiri 3 Nomor 11, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu 1 Februari 2017.

Hasto dan Ahok Sampaikan Pesan Megawati untuk Politisi Muda

Elektabilitas Ahok-Djarot berada pada angka 36,8 persen. Kemudian pasangan calon nomor urut 3, Anies Baswedan dan Saniaga Uno (Anies-Sandi) pada angka 27,0 persen.

Sedangkan angka elektabilitas pasangan nomor urut 1, Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni (Agus-Sylvi) yaitu 25,9 persen. Sisanya, 10,3 persen responden tidak tahu dan tidak menjawab.

Ruko Milik Ahok di Medan Terbakar, Tiga Orang Alami Luka Bakar

"Hasilnya spontan, Ahok-Djarot menang. Kenaikan Ahok cukup tajam. Anies naik sedikit dan Agus merosot," kata Yunarto.

Yunarto membandingkan dengan hasil survei yang dilakukan lembaganya pada November 2016. Ketika itu, Agus-Sylvi unggul atas pasangan calon lainnya dengan angka elektabilitas 29,5 persen. Kemudian pasangan calon Ahok-Djarot elektabilitasnya pada angka  28,9 persen dan Anies-Sandi elektabilitasnya 26,7 persen.

"Elektabilitas bulan November lalu, Anies stagnan. Tapi sekarang Januari, Agus turun, Anies malah naik sedikit. Ahok melonjak tajam," katanya.

Survei tersebut dilakukan pada 17-24 Januari 2017 melalui wawancara tatap muka dengan kuesioner terukur. Survei melibatkan 767 responden yang tersebar di lima wilayah kota administrasi dan satu wilayah kepulauan.

Survei menggunakan metode acak bertingkat dengan margin of error kurang lebih 3,5 persen, pada tingkat kepercayaan 95 persen. (ren)
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya