Peserta Bedah Buku Tunggu Lama, Ahok Marahi Panitia

Calon gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Fajar Ginanjar Mukti

VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI Jakarta petahana Basuki Tjahaja Purnama memarahi panitia acara bedah buku 'Kenapa Percaya Saya Buat Ahok', di Jakarta, Rabu, 18  Januari 2017.

Ahok Sebut Pertamina Bisa Tetap Untung Bila Tak Naikkan Harga BBM 2022

Acara diselenggarakan 'DAG' (Dukung Ahok Gubernur), salah satu kelompok relawan pendukung Ahok, sapaan akrab Basuki, untuk menjadi gubernur DKI. Kelompok itu kini membuat kepanjangan namanya menjadi Demi Anak Generasi.

Ahok memarahi panitia karena membiarkan hadirin menunggu. Mereka yang datang merupakan para pendukung Ahok. Mereka membayar tiket dengan harga Rp250 ribu hingga Rp1 juta, sesuai posisi tempat duduk di acara tersebut.

Hasto dan Ahok Sampaikan Pesan Megawati untuk Politisi Muda

Acara dijadwalkan dimulai pukul 15.00 WIB. Sementara Ahok karena kesibukannya, baru hadir pukul 16.00 WIB lebih. 

Menurut Ahok, acara seharusnya dimulai tepat waktu, dengan atau tanpa kehadiran dirinya. Ahok mengaku telah meminta panitia melakukan hal itu.

Ruko Milik Ahok di Medan Terbakar, Tiga Orang Alami Luka Bakar

"Saya bilang sama panitia, harusnya kalau saya minta jam 3 (15.00) dimulai, ya jam 3 dimulai. Jangan nunggu saya. Karena waktu kita kan susah," ujar Ahok di Gedung SMESCO, Jakarta Selatan.

Ahok mengatakan, ia selalu berusaha tepat waktu. Namun terkadang, akibat kesibukannya, ia juga bisa telat tiba di suatu acara.

Menurut Ahok, acara dibuat untuk mendukung dirinya sebagai calon gubernur DKI. Seharusnya, panitia menuruti permintaan orang yang menjadi objek acara.

"Bapak ibu datang kenapa? Kan tujuannya juga supaya Ahok terpilih. Tapi kok ketika Ahok minta acara dimulai duluan kok enggak nurut gitu lho?" kata Ahok.

"Makanya saya bilang sama panitia, yang kamu jual itu Ahok. Jadi tolong bantu saya, supaya waktu kita juga enak. Kasihan kan bapak ibu menunggu begitu lama. Kayak pertunjukan (hiburan) tadi. Kan bisa dimulai duluan," Ahok menambahkan.

Ahok juga mengeluhkan kualitas sistem suara pada acara. Menurutnya, sistem suara tidak diatur dengan baik sehingga suara tidak terdengar dengan jelas. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya