Seluruh Gereja di Jakarta Pusat Sudah Disterilisasi

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Komisaris Besar Polisi Dwiyono di Gereja Katedral.
Sumber :
  • Foe Peace

VIVA.co.id – Pengamanan gereja jelang Natal 2016 terus diintensifkan jajaran Polres Metro Jakarta Pusat. Jelang Misa malam Natal nanti Sabtu, 24 Desember 2016, sterilisasi sudah dilakukan, guna mewujudkan dan menjaga agar perayaan Natal berjalan dengan khusyuk dan lancar serta aman.   

169 Remaja Diamankan Karena Konvoi Berkedok Bagi-bagi Takjil di Jakpus

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Komisaris Besar Polisi Dwiyono mengatakan, pengamanan di 125 gereja di Jakarta Pusat dilaksanakan tim gabungan Polri dan TNI, serta unsur terkait lain. Dari seluruh gereja yang ada, enam gereja dilakukan pengamanan prioritas.

"Polres Metro Jakarta Pusat di-backup juga dari Polda Metro Jaya maupun Brimob Mabes Polri. Telah dilaksanakan sterilisasi terhadap gereja-gereja yang akan digunakan untuk kebaktian dalam rangka Natal. Agar betul-betul pelaksanaan kebaktian nanti bisa berjalan dengan lancar dan terkendali," kata Dwiyono di Gereja Katedral, Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Gereja Katedral merupakan satu dari lima gereja yang pengamananya dilakukan secara khusus. Proses sterilisasi gereja yang akan dihadiri ribuan umat Kristiani pada malam nanti telah disterilisasi sejak pagi. Proses ini berjalan lancar tanpa ditemui adanya kendala.

"Alhamdulillah dari awal mulai dari pintu masuk dipasang security door, kami sterilisasi lengkap peralatan, termasuk anjing pelacak dari K-9. Alhamdulillah berjalan lancar," katanya.

Dwiyono menegaskan, seluruh jajaran yang terlibat telah sangat siap untuk melakukan pengamanan pada Natal hingga hari pergantian tahun 2017. Pengamanan akan dilakukan sesuai dengan prosedur yang ada. "Kami dari Polres Metro Jakarta Pusat siap lakukan pengamanan Natal dan tahun baru sesuai protap yang ada," katanya.

Anggota TNI Pengeroyok 4 Preman Depan Polres Jakpus Jadi 20 Orang

Seperti diketahui, enam dari 125 gereja di kawasan Jakarta Pusat akan mendapat penjagaan lebih. Gereja tersebut yakni, Gereja Katedral di kawasan Sawah Besar, Gereja Imanuel di kawasan Gambir, Gereja Kanisius, Gereja Theresia, Gereja Paulus, dan Gereja Anglikan di kawasan Menteng.

Enam gereja tersebut akan dijaga 368 personel Kepolisian. Namun, tak menutup kemungkinan akan dilakukan penambahan personel berdasarkan kebutuhan di lapangan.

Jadi Contoh Toleransi, Terowongan Penghubung Istiqlal dan Katedral Jadi Sorotan Dunia

Dalam apel gelar pasukan Operasi Lilin 2016 di silang Monas, Jakarta, Kamis, 22 Desember 2016, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, meminta seluruh personel untuk mewaspadai gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat, terorisme serta konflik berbau keagamaan dan ideologi. 

Selain itu, kewaspadaan juga tetap ditingkatkan terhadap kejahatan konvensional. Seperti pencurian rumah kosong dan aksi perampokan. (ase)

Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran di Menteng dibobol maling, tv 32 inchi raib (sumber: Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran di Menteng Dibobol Maling

Rumah pemenangan calon Presiden-calon Wakil Presidennomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang berada di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.

img_title
VIVA.co.id
15 April 2024