Jika Terpilih, Ahok Bangun 39 Embung

Calon Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, berjanji untuk membangun 39 embung di Jakarta, untuk menampung air jika dia terpilih kembali menjadi gubernur DKI periode 2017-2022.

Hasto dan Ahok Sampaikan Pesan Megawati untuk Politisi Muda

Menurut Ahok, embung menjadi solusi untuk mengatasi persoalan banjir di Jakarta. Ahok menambahkan, di masa kepemimpinannya, Pemerintah Provinsi DKI berhasil membenahi sejumlah waduk, salah satunya Waduk Pluit. 

Dia yakin, bertambahnya sarana penanggulangan banjir berupa 39 embung diyakini membuat aliran air lebih terkendali, sehingga banjir bisa diantisipasi.

Ruko Milik Ahok di Medan Terbakar, Tiga Orang Alami Luka Bakar

"Kalau tambah 39 lagi (sarana penampungan air), ini akan menurunkan banyak sekali banjir," ujar Ahok di Rumah Lembang, markas pemenangan Ahok-Djarot, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, 29 November 2016.

Untuk merealisasikan rencana ini, kata Ahok, Pemerintah Provinsi DKI telah mendata lokasi yang tepat dijadikan embung. Antara lain di Ciracas dan Marunda.

PDIP Rayakan Imlek, Hasto Kenang saat Usung Ahok Jadi Cagub DKI

Selain mendata lokasi, Pemerintah Provinsi DKI pun siap membeli lahan warga jika pada akhirnya lokasi itu terpilih untuk dibuat embung. "Pokoknya begitu (lokasi berupa) lembah, orang mau jual, kita beli," ujar Ahok.

Komut Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Ahok Sebut Pertamina Bisa Tetap Untung Bila Tak Naikkan Harga BBM 2022

Ahok berharap, subsidi BBM yang diberikan Pemerintah dievaluasi dari yang tadinya ke produk, jadi langsung ke penerima.

img_title
VIVA.co.id
11 Februari 2022