Pilkada DKI 2017

Membangun Jakarta, Ahok Klaim Tiru Konsep Bung Karno

Calon Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengklaim, ia melanjutkan konsep Presiden RI Soekarno dalam membangun Jakarta.

Kisah Heroik Anggota TNI Keturunan Tionghoa Tak Bocorkan Rahasia Negara Meski Disiksa Musuh

Menurut Ahok, sapaan akrab Basuki, Soekarno memiliki konsep membangun Jakarta dari pusat kota (Monumen Nasional/Monas) ke arah selatan (Blok M). Maka dari itu, di awal-awal masa kemerdekaan, pembangunan Jakarta paling pesat dilaksanakan di sepanjang jalur yang saat ini menjadi jalan protokol utama di Jakarta itu.

Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jembatan Semanggi, dan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dianggap yang menjadi ciri khas Indonesia.

Selain Jaya Baya, Ini 7 Tipe Pemimpin Indonesia Menurut Ramalan Ranggawarsita

"Sewaktu zaman Bung Karno, Jakarta dibangun dari Monas ke Blok M," ujar Ahok kepada para pendukungnya di Rumah Lembang, markas pemenangan Ahok - Djarot di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2017 di Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 28 November 2016.

Ahok mengatakan, di bawah pemerintahannya, Pemerintah Provinsi DKI melanjutkan konsep itu. Tindakan yang dilakukan yaitu menata Bundaran HI dengan menambah bunga di sekelilingnya, juga mengganti penerangan dengan lampu Light Emitting Diode (LED). Dalam waktu dekat, air mancur juga akan diganti dengan air mancur menari.

Museum Kepresidenan RI Gelar Walking Tour Gratis

Selain itu, trotoar sepanjang 7,7 kilometer dari Bundaran Patung Kuda hingga Bundaran Senayan akan diperlebar mulai bulan Februari 2017.

Sementara, Jembatan Semanggi, diperluas dengan pembangunan simpang susun yang telah dimulai. Ahok mengatakan, Jalan Sudirman - Thamrin yang membentang dari Blok M hingga Monas juga termasuk jalur pertama yang akan dilintasi tahap pertama jalur selatan - utara moda transportasi angkutan massal cepat (mass rapid transit/MRT).

"Tahun 2019, MRT tahap awal dari Lebak Bulus sampai Bundaran HI selesai. Tahun 2022, sudah selesai juga ke utara," ujar Ahok.

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya