Mantan Wapres Hamzah Haz Disebut Dukung Ahok-Djarot

Warga ramai mendatangi Rumah Lembang, rumah pemenangan Ahok-Djarot, di Jakarta
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Ade Alfath

VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama kembali berkampanye dengan menerima pengaduan warga di Rumah Lembang, Jakarta, Rabu, 23 November 2016. 

Hasto: Ahok Belum Terdaftar Jadi Kader PDI Perjuangan

Sebelumnya, Ahok, sapaan Basuki, sempat absen karena diperiksa Bareskrim Polri sebagai tersangka dugaan penistaan agama. Hari ini, Ahok ditemani koleganya yang juga calon Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat

Pengunjung Rumah Lembang terpantau sangat ramai. Rumah itu dipenuhi oleh relawan dan warga yang menyampaikan keluhan atau sekadar memberi dukungan.

SBY Sebut Kultur Politik Tanah Air Berubah Sejak Pilkada DKI 2017

Salah satu warga yang datang yaitu Nita, menantu mantan Wakil Presiden (Wapres) Hamzah Haz. Dia turut memberi dukungan kepada pasangan Ahok- Djarot. "Kami berharap ke depan Jakarta bisa lebih baik lagi dan bisa sejajar dengan kota-kota lain di dunia," katanya.

Dalam kesempatan itu, Nita juga menyampaikan salam dan pesan dari Hamzah Haz, untuk tetap menjaga integritas dalam memimpin Jakarta. "Bapak (Hamzah Haz) tidak ikut-ikutan politik lagi. Tapi secara pribadi beliau dukung (Ahok- Djarot)," ujarnya.

Djarot: Ahok Minta Pendukungnya Tak Golput

Hamzah Haz adalah Wakil Presiden zaman pemerintahan Megawati Soekarnoputri. (ase)
 

Ketua KPU Arief Budiman, Refleksi Hasil Penyelenggaraan Pemilu 2019

KPU Akan Perpanjang Durasi Kampanye Pilkada Melalui Media

Ini dalam rangka kampanye tatap muka dengan melibatkan massa

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2020