Djarot Datang, Penghuni Rusun Langsung Tagih Janji

Calon wakil gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Ade Alfath

VIVA.co.id – Sejumlah penghuni rumah susun Kelurahan Penjaringan, Jakarta Utara mengeluhkan kondisi rusun yang dinilai sudah tidak laik huni kepada calon Wakil Gubernur DKI, Djarot Saiful Hidayat.

Ogah Usung Anies di Pilgub Jakarta, Gerindra: Kita Punya Jagoan Lebih Muda dan Fresh

Salah satu warga, Hustini mengeluhkan hal itu. Dia mengatakan renovasi tak kunjung dilakukan Pemerintah Provinsi DKI sehingga kondisi rusun berantakan dan hancur sehingga ia pun terpaksa mencari kontrakan untuk dihuni.

"30 Juni saya diminta keluar. Sebelumnya airnya dimatiin, listriknya dimatiin. Saya harus ngontrak. Kita ini manusia, Pak," kata Hustini saat mengunjungi warga Rusun Penjaringan, Sabtu 19 November 2016.

Gerindra Siapkan Kader Internal yang Potensial Menang di Pilkada Jakarta

Ibu berusia 38 tahun itu meminta Djarot untuk merenovasi rusun agar warga bisa kembali menghuni di rusun. Sebab, kata dia, biaya untuk mengontrak mahal. "Kami punya anak sekolah, Pak," ujarnya.

Djarot pun menanggapi keluhan warga tersebut, dia berjanji akan mengambil tindakan. Keluhan warga akan disampaikan melalui aplikasi Qlue. Dia meyakini keluhan akan direspons Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI.

KPU DKI Sudah Antisipasi Banjir saat Proses Pemungutan Suara Pilgub 2024

"Setelah aku aktif tanggal 11. Tapi dengan ini aku bisa sampaikan melalui Qlue. Ini rusun harus segera dieksekusi," katanya. (ase)

Anies Baswedan usai shalat jumat di Masjid Kubah Emas, Depok

Sinyal Anies Maju Pilkada DKI 2024, PKS: Kalau Memang Cocok, Why Not?

Anies Baswedan digadang-gadang bakal maju kembali pada Pilkada DKI Jakarta tahun 2024. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kembali buka suara soal pengusungannya kepada Anies

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024