Blusukan ke Pasar, Sandiaga Disambut Salam Dua Jari

Sandiaga Uno.
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA.co.id – Ada kejadian unik terjadi, ketika bakal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno menyambangi pasar Ciracas, Jakarta Timur, Minggu November 2016, Dalam rangkaian kegiatan kampanye Pemilihan Kepala Daerah 2017.

Hasto dan Ahok Sampaikan Pesan Megawati untuk Politisi Muda

Di sela-sela kunjungannya, pasangan Anies Baswedan itu mendapati ada beberapa Ibu-Ibu yang secara blak-blakan mendukung calon petahana Basuki Tjahaja Purnama, atau Ahok. Dukungan tersebut ditunjukkan, dengan cara mengangkat dua jari sebagai simbol dukungan terhadap Ahok.

“Saya tetap pilih nomor dua. Nomor dua pasti menang,” ujar salah satu ibu-ibu, yang diketahui merupakan pedagang di pasar Cirasas.

Ruko Milik Ahok di Medan Terbakar, Tiga Orang Alami Luka Bakar

Tak pelak, Sandiaga pun spontan tertawa menyikapi hal tersebut, Namun, ketika dikonfirmasi awak media, dia mengaku ungkapan tersebut bukanlah masalah besar. Prinsip demokrasi, katanya, memang sudah tertanam dengan baik di masyarakat.

“Tidak apa-apa. Semuanya bebas memilih dan menentukan pilihannya,” katanya.

PDIP Rayakan Imlek, Hasto Kenang saat Usung Ahok Jadi Cagub DKI

Bahkan, Sandiaga pun berkelakar, dengan menyebut bahwa Ahok harus ikut mengunjungi pasar Ciracas. “Pak Ahok harus tahu, dan datang ke sini, Ada pendukungnya di sini. Tadi ada Ibu-Ibu, dia bilang tetap nomor dua. Padahal, yang lain nomor tiga,” ucapnya tertawa. (asp)

Komut Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Ahok Sebut Pertamina Bisa Tetap Untung Bila Tak Naikkan Harga BBM 2022

Ahok berharap, subsidi BBM yang diberikan Pemerintah dievaluasi dari yang tadinya ke produk, jadi langsung ke penerima.

img_title
VIVA.co.id
11 Februari 2022