Brimob Lantunkan Asmaul Husna ke Massa Demo 4 November

Suasana menjelang aksi di sekitar Masjid Istiqlal, Jakarta
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA.co.id – Massa aksi perlahan sudah mulai berkumpul di kawasan Monas depan Istana Negara.Mereka yang sudah mulai berorasi ditahan di depan Jalan Medan Merdeka Barat dengan kawat berduri, Jumat,4 November 2016.

Hasto dan Ahok Sampaikan Pesan Megawati untuk Politisi Muda

Untuk meredam massa yang berorasi, ratusan polisi mulai membacakan asmaul husna agar tenang. Tampak pembacaan asmaul husna dipimpin oleh komandan Brimob dari Polda Jawa Barat.

Namun, para anggota pembaca asmaul husna in tak seperti saat apel persiapan pengamanan yaitu dengan memakai sorban dan peci putih.

Ruko Milik Ahok di Medan Terbakar, Tiga Orang Alami Luka Bakar

Massa yang mendengarkan lantunan asmaul husna pun perlahan tenang dan menghentikan orasinya yang meminta pemerintah mengusut dugaan penistaan agama oleh Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Tak hanya itu, para pendemo pun juga mengikuti lantunan asmaul husna mengikuti para anggota polisi.

PDIP Rayakan Imlek, Hasto Kenang saat Usung Ahok Jadi Cagub DKI

Usai membacakan asmaul husna, para pasukan Brimob ini pun membubarkan diri dan meminta para pendemo agar tetap tenang menyampaikan pendapatnya.

Komut Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Ahok Sebut Pertamina Bisa Tetap Untung Bila Tak Naikkan Harga BBM 2022

Ahok berharap, subsidi BBM yang diberikan Pemerintah dievaluasi dari yang tadinya ke produk, jadi langsung ke penerima.

img_title
VIVA.co.id
11 Februari 2022