Sandi Apresiasi Penundaan Lelang 13 Proyek DKI di Era Ahok

Sandiaga Uno
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Danar Dono

VIVA.co.id – Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, mengapresiasi langkah pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono, yang menunda sekitar 13 proyek lelang warisan Gubernur non-aktif Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Heru Budi Pastikan Pelayanan Publik Tetap Berjalan Optimal Usai Cuti Lebaran

Menurut Sandi, penundaan yang dilakukan oleh Plt Gubernur DKI ini sudah tepat. Ia menilai beberapa proyek lelang yang sebelumnya direncanakan Ahok, sangat terkesan buru-buru dan sembrono.

"Saya sepakat 13 program di-cancel, karena menurut saya proyek tersebut masih sembrono, belum ada anggarannya, saya sepakat," kata Sandi di Mangga Dua, Jakarta Utara. Kamis 3 November 2016.

Pemprov DKI Tiadakan CFD Besok karena Masih Cuti Lebaran

Sandi mengatakan pembangunan di Jakarta saat ini memang sangat cepat. Namun, cepatnya pembangunan infrastruktur tak diimbangi dengan langkah-langkah good governance. Proyek yang dipersiapkan secara terburu-buru menurutnya mencerminkan sikap pengelolaan yang tak baik.

"Jangan terburu-buru, cepat pembangunan, pembangunan sana sini tapi melupakan good governance. Saya setuju dengan plt, pengelolaan yang baik sangat diperlukan," ujarnya.

Pemprov Jakarta Berangkatkan 12.170 Peserta dengan 279 Bus Mudik Gratis ke 19 Daerah

Diketahui sebelumnya, Plt Gubernur Sumarsono menunda 13 proyek lelang dari Pemprov DKI. Menurut Soni, salah satu alasan penundaan proyek lelang tersebut karena ingin terlebih dahulu membicarakan dengan DPRD. Mengingat, anggaran yang digunakan untuk proyek tersebut menggunakan APBD, yang merupakan produk bersama antara legislatif dan eksekutif.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Prasetyo Edi Marsudi.

Ketua DPRD Minta Pemprov DKI Perbaiki Kualitas APBD, Singgung Permukiman Kumuh

Ketua DPRD DKI menilai RKPD tahun 2025 tidak fokus.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024