Pilkada DKI 2017

Prediksi Ahok Soal Orang yang Isi Kursinya Selama Cuti

Basuki Tjahaja Purnama.
Sumber :
  • FOTO/Muhammad Adimaja

VIVA.co.id – Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, memprediksi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) tidak akan menunjuk Sekretaris Jenderal Kemendagri, Yuswandi A Tumenggung menjadi pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI.

Tahapan Pilkada Jakarta 2024: Pendaftaran Paslon Dibuka 27 Agustus

Ahok mengatakan, sebagai Sekjen, Yuswandi adalah pejabat yang memiliki banyak tanggung jawab mengelola Kemendagri. Sehingga, menurut Ahok, Yuswandi, pejabat Kemendagri yang pernah menengahi Pemerintah Provinsi DKI dan DPRD DKI, saat kisruh Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI pada awal tahun 2015, tidak mungkin ditambah tanggung jawabnya dengan menjadi Plt Gubernur DKI.

"Biasanya (Plt kepala daerah) bukan Sekjen," ujar Ahok di Balai Kota DKI, Selasa, 25 Oktober 2016.

Isu Kaesang Maju Pilgub DKI, Demokrat Masih Lihat-lihat

Ahok tidak tahu pejabat Kemendagri yang akan menjadi kepala daerah sementara di Jakarta selama 3,5 bulan, saat ia cuti kampanye bersama pasangannya, Djarot Saiful Hidayat, pada 28 Oktober 2016 hingga 17 Februari 2017.

Begitu pula dengan kemungkinan Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kemendagri, Soni Soemarsono menjadi Plt Gubernur DKI.

Gerindra Tak Ngotot Usung Kader Sendiri di Pilgub Jakarta

Senin kemarin, 24 Oktober 2016, Mendagri Tjahjo Kumolo telah menyebut kedua nama, Yuswandi dan Soni, sebagai kandidat Plt Gubernur DKI.

Ahok, mengaku tidak diberitahu Presiden RI Joko Widodo tentang calon pengganti sementaranya saat ia dipanggil mendadak oleh Jokowi kemarin untuk melaporkan kelanjutan sejumlah program Pemerintah Provinsi DKI menjelang ia tinggal cuti. "Aku juga enggak nanya (pada Jokowi)," ujar Ahok.

Kemendagri akan melakukan serah terima jabatan kepala daerah DKI dari Ahok, sapaan akrab Basuki, kepada Plt Gubernur DKI, Rabu esok, 25 Oktober 2016.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya