Buruh Mulai Orasi, Lalu Lintas Medan Merdeka Selatan Padat

Buruh mulai berdatangan di Medan Merdeka Selatan
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Eka Permadi

VIVA.co.id – Arus lalu lintas di Jalan Medan Mereka Selatan mulai dipadati oleh buruh, yang akan menggelar unjuk rasa di depan Istana Negara. Para buruh mulai memadati titik kumpul yang sudah ditentukan sebelumnya, yaitu di wilayah patung Kuda Indosat.

5 Negara dengan Upah Tertinggi di Dunia, Ada yang Tembus Miliaran Rupiah

Sebagian buruh yang menggunakan kendaraan bak terbuka langsung menyuarakan aspirasi dan menggelar orasi. Hal ini terlihat di depan Kantor Kementerian BUMN oleh massa dari berbagai kelompok organisasi buruh, yaitu Aspek Indonesia, KSPI, dan APJ TSI.

Hal ini membuat arus lalu lintas di kawasan ini menjadi tersendat. Sebab buruh menggunakan sebagian badan jalan untuk menggelar unjuk rasa.

Ganjar Ingin Perempuan dan Disabilitas Tidak Diperlakukan Diskriminatif, Bisa Kerja dan Upah Layak

Dalam orasi, buruh mengkritik kebijakan Menteri BUMN yang tidak pro buruh, dan hanya mementingkan investor. 

Sementara perwakilan KSPI menolak kebijakan upah murah dan tax amnesty. Dua kebijakan itu dianggap diskriminatif dan tidak sesuai dengan janji pemerintah yang untuk menyejahterakan rakyat. 

Ganjar Cerita Dicurhati Buruh soal UU Cipta Kerja: Tolong Pak Segera Review

Sebelumnya, Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia Said Iqbal mengatakan, massa aksi akan berkumpul di Patung Kuda Indosat dan ada sebagian di Balai Kota DKI Jakarta sekitar pukul 11.00 WIB.

"Massa akan longmarch ke Mahkamah Konstitusi, kemudian bergerak ke Istana Negara dan selanjutnya ke Mahkamah Agung. Terakhir, sekitar pukul 15.30 wib, massa akan bergerak ke kantor Komisi Pemberantasan Korupsi," kata Said.

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya