Jessica Ungkap Alasan Letakkan Paper Bag di Meja Olivier

Jessica Kumala Wongso di sidang pengadilan.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A.

VIVA.co.id – Sidang perkara pembunuhan Wayan Mirna Salihin dengan terdakwa Jessica Kumala Wongso memasuki agenda pemeriksaan terdakwa. Pada kesempatan pertama, majelis hakim menyerahkan sejumlah pertanyaan kepada jaksa penuntut umum (JPU).

Otto Hasibuan Bakal Lapor Bareskrim soal Dugaan CCTV Kasus Jessica Wongso Dihilangkan

Salah satu jaksa, Ardito Mawardi, menanyakan mengenai paper bag atau bungusan yang berada di meja pesanan Jessica. Jaksa juga menanyakan apakah sudah diatur letak bungkusan tersebut.

"Saya letakan di atas meja dan saya pergi. Tujuan diletakan di meja supaya itu jadi penanda kalau bangku yang ada paper bag nya sudah ada yang pesan dan tidak ditempati orang lain," kata Jessica di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu, 28 September 2016.

Otto Hasibuan Mau Ajukan PK Kasus Jessica Wongso, Ini Pesan Edi Darmawan

Jessica menjelaskan, isi bungkusan tersebut merupakan barang yang sudah dia beli untuk teman-teman yang akan bertemu dia hari itu di Kafe Olivier.

Sementara itu, terkait dengan pembayaran pesanan minuman yang Jessica bayar terlebih dahulu, dia mengaku hal itu merupakan kebiasaan. "Kebiasaan saya di sana (Australia), siapa yang pesan duluan, ya dia yang bayar," ucap dia.

Minta Maaf ke Otto Hasibuan, Edi Darmawan: Saya Malu

Diketahui, paper bag ini sempat menjadi polemik, di mana ada dugaan Jessica sengaja meletakkan di atas meja untuk meracik racun yang diduga dimasukan ke kopi Vietnam untuk Mirna.

Pengacara Otto Hasibuan

Otto Hasibuan Bakal Daftarkan PK Jessica Wongso Tahun Depan

Pengacara Jessica Kumala Wongso, Otto Hasibuan menyebutkan kalau saat ini tengah mengumpulkan sejumlah bukti baru dalam pembunuhan Mirna.

img_title
VIVA.co.id
18 Desember 2023