Warga Kebayoran Baru Ancam Menginap di Komnas HAM

Demo warga Kebayoran Baru di Komnas HAM
Sumber :
  • VIVA.co.id / Filzah Adini Lubis

VIVA.co.id – Warga Jalan Lauser Rt 08 Rw 08, Kelurahan Gunung, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan menggelar aksi di kantor Komisi Nasional Hak Asasi Manusia, Jalan Latuharhari, Jakarta Pusat, Rabu, 4 Mei 2016.

23 Ribu Pohon Ditebang, Petani Coklat Gugat Sentul City Rp3,8 Miliar

Aksi pengaduan ini bukan kali pertama yang digelar. Warga mengharapkan mediasi dari komsioner Komnas HAM mengenai sengketa lahan di Jalan Lauser RT 08 RW 08 Kelurahan Gunung Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan yang dihuni 97 kepala keluarga ini.

Perhimpunan Badan Hukum dan Hak Asasi Manusia Indonesia (PBHI) Jakarta turut serta dalam aksi ini sebagai lembaga bantuan hukum warga. Anggota PBHI Nasru Dongaran mengatakan, apabila komisioner tidak juga menerima aduan warga hari ini, mereka yang menduduki halaman kantor dan ancam menginap di kantor Komnas HAM.

Legislator PDIP Sebut KAI Zalim Atas Penggusuran Warga di Bandung

"Ya, kami akan menginap. Kami berharap bertemu komisioner karena selama ini hanya stafnya saja," ujar Nasru di lokasi.

Komnas HAM diharapkan mampu menjadi mediator bagi warga dan perusahaan air minum PDAM. Perusahaan tersebut dianggap masyarakat mengklaim tanah yang telah mereka tinggali sejak 1950.

Anies Resmikan Pembangunan Kampung Susun untuk Warga Bukit Duri

Aksi yang digelar warga juga sebagai bentuk upaya menolak penggusuran yang dilakukan pihak pemerintahan, yakni lurah dan camat setempat yang telah mengedarkan surat peringatan pertama (SP 1).

Dalam aksi tersebut, warga juga mengibarkan bendera merah putih, sebagai ungkapan mereka bagian dari Indonesia yang berhak memiliki rumah dan tanah sebagai tempat berlindung mereka.

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya