Kronologi Detik-detik Kecelakaan Maut Gojek di Pancoran

Kecelakaan lalu lintas di Jakarta.
Sumber :
  • @twitter

VIVA.co.id - Kepolisian menduga, wanita penumpang Gojek korban kecelakaan maut di Fly Over Pancoran, Jakarta Selatan, tewas akibat luka parah di kepalanya.

Kepala Sub Direktorat Penegakan Hukum (Kasubdit Gakum) Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Polisi Budiyanto mengatakan, wanita atas nama Diah Linda Lestari (19 tahun) itu, mengalami luka di kepala akibat benturan keras usai jatuh dari sepeda motor Gojek yang ditumpanginya.

Penyerangan Driver Gojek, Polisi Bakal Razia Senjata Api

"Korban tewas di lokasi akibat benturan keras," kata Budiyanto, Senin 15 Februari 2016.

Sementara itu, Budiyanto mengatakan, berdasarkan keterangan sejumlah saksi, saat itu Diah dan driver Gojek bernama Sri Suryananda tengah melaju di lajur kiri fly over Pancoran dari arah Gatot Subroto menuju Cawang.

Setiba di lokasi, tiba-tiba, dari belakang sepeda motor Honda Beat B 3321 EEW yang dikendarai Sri muncul truk dan langsung menyalip dari arah kanan.

Nahas, bagian samping kiri bak truk menyerempat stang motor Sri. Seketika itu juga motor yang dikendarai Sri jatuh dan terpental.

"Kata saksi yang melihat, motor kesenggol bak kiri belakang truk. Gojek mengendarai motor, tiba di fly over truk nyalip, kemudian stang motor kebentur bak truk bagian kiri," ujar AKBP Budiyanto di Jakarta Selatan.

Namun, pengemudi truk tak mempedulikan apa yang terjadi, truk memilih tetap melaju meninggalkan kedua korban yang tergeletak di jalanan.

"Truk warna putih kata saksi, tapi tidak sempat mengingat nomor polisi. Sempat ada pengemudi Gojek lain yang mengejar truk, tapi belum ada informasi lagi," ujarnya.

Polisi Buru Jejak Truk Penabrak Gojek di Pancoran Via CCTV
Kecelakaan lalu lintas di Jakarta.

Kecelakaan di Pancoran, Polisi Akan Periksa Pengemudi Gojek

Korban yang mengalami luka masih dirawat di rumah sakit.

img_title
VIVA.co.id
17 Februari 2016