Polisi Mencium Motif Dendam di Balik Pembunuhan Shella

Ilustrasi pembunuhan.
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id - Penyidik Kepolisian Sektor Metro Cipayung, Jakarta Timur telah memeriksa 15 orang sebagai saksi dalam pembunuhan terhadap wanita pria (waria) bernama Afrizal, alias Shella, di atas jembatan di kawasan Ceger, Jakarta Timur.

Kepala Polsektro Cipayung, AKP Ana Rohana, mengatakan dari 15 saksi yang diperiksa itu di antaranya adalah rekan kerja serta kerabat korban.

"Sementara sudah kita panggil 15 saksi. Itu dari teman kerja dan kerabatnya. Dalam kasus ini kami bekerja sama dengan buser Polrestro Jakarta Timur," kata Ana, Kamis, 26 November 2015.

Sementara itu, menurut Ana, penyidik kini tengah mendalami adanya unusr dendam dalam pembunuhan sadis itu.

"Kita dalami lagi dugaan dendam, atau yang lain, terhadap korban itu masih kita dalami," kata Ana

Dugaan dendam dalam pembunuhan pekerja salon kecantikan itu muncul karena berbagai bukti yang ditemukan di sekitar lokasi ditemukannya mayat Shella.

Seperti, tidak adanya barang berharga korban yang hilang. Di lokasi petugas menemukan sepeda motor Honda Beat putih B 4652 THE hanya ditemukan sebuah tas wanita warna hitam berisi tisu serta uang tunai Rp29 ribu berikut sebuah perangkat tablet merek Samsung.

"Jadi dugaan sementara memang bukan begal. Karena jika dilihat, kan motor sama barang-barang korban masih ada. Jadi kemungkinan bukan (begal)," katanya,

Meski demikian, hingga kini polisi masih belum mendapatkan ciri-ciri pelaku pembunuhan pekerja salon di kawasan Pasar Rebo tersebut.

"Kalau ciri-ciri belum. Belum ada juga yang kami curigai. Masih terus kita selidiki dan kita dalami," katanya.

Shella ditemukan tewas di atas jembatan Ceger, Jakarta Timur pada Rabu dini hari kemarin. Diduga Shella tewas akibat tusukan yang dialami di rusuk dan paha kiri. Seorang saksi menyebut sempat melihat dua orang pria kabur mengendarai motor matic.

Finance Minister Held Meeting to Discuss Impact of Iran-Israel Conflict
Ilustrasi garis polisi.

Polisi Kuak Profil Shella, Waria yang Dibunuh di Jembatan

Shella diketahui bekerja di salah satu salon kecantikan di Pasar Rebo.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2015