Dinas Kebersihan DKI Akan Rekrut Pemulung dan Pengepul

Pemulung
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ahmad Rizaluddin

VIVA.co.id - Dinas Kebersihan DKI Jakarta berencana memfasilitasi para pemulung yang biasa mencari barang-barang bekas.

DKI Bakal Putus Kontrak Godang Tua Jaya Bulan Ini

Nantinya, hasil yang mereka dapat bisa langsung dijual ke Dinas Kebersihan, agar mendapatkan penghasilan dari barang bekas yang mereka kumpulkan.

Wakil Kepala Dinas Kebersihan DKI, Ali Maulana Hakim, mengatakan, langkah itu diambil, karena para pemulung ini dinilai telah membantu dalam mengatasi sampah di Jakarta.

DKI Tunda Layangkan 'Peringatan Ketiga' ke Godang Tua Jaya

"Karena keberadaan mereka, semua sampah dilakukan pemilahan. Jadi, ini harus segera ditindaklanjuti," katanya, Rabu 25 November 2015.

Menurutnya, dengan difasilitasinya para pemulung, pastinya nanti akan dilakukan pembinaan. Bahkan tak tertutup kemungkinan, Dinas Kebersihan akan merekrut mereka untuk dijadikan Petugas Harian Lepas (PHL).

Cara Jakarta Antisipasi Tumpukan Sampah di Tahun Baru

"Kalau memungkinkan, pastinya mereka akan kami rekrut, dan nanti akan berada di bawah kita," ujarnya

Ali mengatakan, untuk tahap awal, cara memfasilitasi para pemulung ini adalah dengan membeli barang-barang yang mereka dapatkan. Pemberian harga yang stabil akan membuat mereka untuk segera bisa bergabung.

"Saat ini kami juga sudah berkoordinasi dengan perusahaan plastik yang siap menerima gelas bekas air mineral," jelasnya.

Bila nantinya pemulung ini sudah direkrut seluruhnya, kata Ali, besar kemungkinan pihaknya juga akan merangkul para pengepul barang-barang bekas itu.

Tujuannya, untuk melakukan penataan wilayah yang biasanya kotor, disebabkan banyaknya penampungan barang bekas tersebut.

"Selama ini, pengepul biasanya kerap membuang limbahnya sembarangan. Itu harus segera diatasi," ujarnya.

Ali juga menyebut, berdasarkan informasi yang mereka terima, banyak usaha pengepulan barang-barang bekas ini yang tak memiliki izin.

"Kami berencana, para pengepul ini diubah menjadi bank sampah, yang nantinya menampung barang-barang yang sudah dipilah," katanya

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya