Ahok Yakin Ojek Online Pasti Ditinggal Masyarakat

Kantor Gojek di Jakarta
Sumber :
  • Viva.co.id/Agus Tri Haryanto

VIVA.co.id - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama memprediksi layanan-layanan transportasi seperti Go-Jek dan Grab Bike yang saat ini begitu populer lambat laun akan ditinggalkan masyarakat.

Kendaraan yang Lintasi Medan Merdeka Mulai Dialihkan

Menurut Ahok, sapaan Basuki, kondisi itu akan terjadi saat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bisa memberikan layanan transportasi yang terbaik kepada warga.

Ahok mengatakan, secara bertahap Pemerintah Provinsi DKI dan PT. Transportasi Jakarta saat ini terus berusaha melakukan pengadaan bus, baik dengan cara membeli, maupun mencari sumbangan CSR perusahaan.

Bila jumlah armada bus mulai mencukupi, kata Ahok, Pemprov akan memperluas area pelarangan sepeda motor untuk melintas. Kemudian akan mengoperasikan banyak bus gratis dan bus TransJakarta bertarif ekonomis untuk melintasi area-area itu.

"Kalau sudah kondisinya seperti itu, kamu dari Bundaran HI mau ke Blok M, mau pakai ojek atau bus?," ujar Ahok di Balai Kota DKI, Jumat, 4 September 2015.

Ahok mengatakan masyarakat tentu akan lebih memilih untuk menggunakan bus yang disediakan Pemerintah Provinsi.

Massa Demo dari Bekasi dan Tangerang Mulai Berdatangan

Bila menggunakan sarana transportasi lain, masyarakat harus melintasi jalur yang bukan jalur utama, dan harus membayar lebih karena bertambahnya pula jarak yang ditempuh.

Maka dari itu, Ahok mengatakan Pemprov hingga saat ini tidak mempermasalahkan maraknya layanan transportasi seperti itu di Jakarta. Pada saatnya nanti, Ahok yakin, pasar untuk layanan transportasi seperti itu akan mengecil.

Hanya beberapa kalangan tertentu yang mampu membayar yang akan menggunakannya. Masyarakat secara umum, menurut Ahok, akan dengan sendirinya memilih moda transportasi yang lebih baik yang dioperasikan Pemerintah Provinsi DKI.

"Ojek seperti itu kasih aja (terus beroperasi). Nanti kan akan kita batasi jalan utama enggak boleh dilewati sepeda motor," ujar Ahok. (ase)

Posko logistik demo 4 November

Ini Lokasi Posko Makanan, Minuman dan Medis untuk Pendemo

Ada empat posko yang disiapkan.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016