Pengemudi Kontainer Penabrak Truk Asam Sulfat Jadi Tersangka

Kecelakaan Truk Kontainer di Kalideres
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id - Polres Metro Jakarta Barat menetapkan sopir truk kontainer yang menabrak truk tangki yang bermuatan cairan asam sulfat sebagai tersangka dalam kecelakaan yang membuat cairan berbahaya itu tumpah ke jalanan.

Selain itu, akibat tumpahan cairan aki itu, Kusmiyati (28) tewas karena menghirup asap H2SO4. "Sudah ditetapkan sebagai tersangka, sopir kontainer namanya  Sutedi," ujar Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Barat Ajun Komisaris Besar Ipung Purnomo, Kamis, 7 Mei 2015.

Kecelakaan KM 21 Tol Cikampek Paling Mengerikan 2 Bulan Ini

Ipung menambahkan, tersangka dikenakan pasal 310 ayat 4 UU Lalu Lintas No.22 Tahun 2009, ancaman hukuman 6 tahun.

Diketahui, tabrakan antara truk tangki pembawa cairan asam sulfat dan truk kontainer terjadi di Jalan Tol Dalam Kota Jakarta KM 17.800 arah Pluit.

Truk kontainer menabrak truk tangki dari belakang tepat di selang tangki, sehingga cairan kimia tumpah. Cairan tersebut lalu mengalir ke kolong jembatan yang biasa menjadi tempat tidur orang-orang jalanan.

Remaja Tewas Terlindas Truk di Penjaringan

Kondisi di lokasi tepatnya di bawah Jembatan Tol Angke masih ada bekas tumpahan zat kimia tersebut.

Sukardi (27), warga yang tinggal di kolong jembatan, terkena asam sulfat yang menetes ke beberapa bagian tubuhnya. Ia mengaku sempat pingsan saat zat itu mengenai bagian atas matanya.

Kecelakaan Truk Menuju Cawang

"Lagi jalan tiba-tiba zat itu netes ke bawah. Saat itu mata dan tubuh saya rasanya langsung panas, terus lama-lama melepuh," kata dia yang sehari-hari berjualan kacamata di pasar malam.

Hingga saat ini, ia mengaku belum mendapat bantuan dalam bentuk apapun dari pihak Jasa Marga maupun pihak lainya. "Belum ada kabar sama sekali. Apalagi biaya ganti rugi, hanya bantuan dari warga sini yang masih peduli saja," ujarnya.

Ilutrasi kecelakan di tol

Ini Titik Rawan Kecelakaan di Tol Cikampek

Terjadi 130 kasus kecelakaan di jalur ini.

img_title
VIVA.co.id
11 April 2016