DKI Janjikan Nobar Gratis untuk Warga Jakarta

Acara nobar di Berlin, Jerman
Sumber :

VIVA.co.id - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana membuat wadah agar warga bisa menonton film secara bersama-sama dan gratis. Taman kota menjadi salah satu opsinya.

Cerita Sang Artis Soal Film Laskar di Tapal Batas

Deputi Budaya dan Pariwisata DKI Jakarta, Sylviana Murni, mengatakan, upaya ini dilakukan agar warga Jakarta bisa menghargai karya seseorang. Film yang disajikan juga mulai dari komedi hingga sejarah, seperti Benjamin dan lain-lain.

“Dari dulu Pak Ahok ingin sekali buat taman-taman kota jadi tempat masyarakat menonton film-film nasional seperti karya Benyamin dan yang lainnya,” ujar Sylviana, Senin, 30 Maret 2015.

BJ Habibie Ingin Tonton Film Terbaru Reza Rahadian

Sylviana mengungkapnya, ajang nonton bersama secara gratis ini juga untuk memberikan hiburan pada warga Jakarta. Ini diungkapkannya mengingat hari ini merupakan hari film nasional.

Menurut informasi, Pemrov DKI sebagai Ibu Kota ingin menjadi tuan rumah dari film-film nasional. Bahkan Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mempersilakan untuk memakai ruangan di gedung-gedung pemerintahan untuk sarana menonton film nasional.

“Hal ini sudah dihimbau ke pihak terkait, pernah diadakan juga beberapa kali di Balai Kota contohnya waktu itu menonton film Cahaya dari Timur,” tambahnya.

“Tidak cuma saat Hari Film Nasional saja, jika ada yang mengajukan kegiatan nonton bersama (nobar) film nasional bisa dibicarakan nanti. Untuk tempat seperti kemarin di Taman Menteng bisa, Gubernur juga sudah himbau ke wali kota, camat dan lurah untuk memberi izin memakai kantornya sebagai tempat nonton,” tutup mantan walikota Jakarta Pusat periode 2008-2012 itu.

Laporan : Rebecca Reifi Georgina

Di Film My Stupid Boss, Reza Rahadian Jadi Gemuk

![vivamore="Baca Juga :"]

[/vivamore]

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya