Bangunan Tersapu Arus Kali di Depok

Ilustrasi banjir dan hujan deras
Sumber :
  • TMCPoldaPoldaMetroJaya

VIVAnews - Diduga akibat tak kuat menahan debit air Kali Krukut, Depok, yang begitu deras, sebuah bangunan yang berada di atas kali itu hanyut terbawa arus, Senin 24 November 2014.

Kejadian ini terjadi sekitar pukul 15.30 WIB, saat Depok dilanda hujan deras. Beruntung, peristiwa yang menimpa warga Krukut Rt 1 Rw 3 ini tidak menimbulkan korban jiwa.

Riset: Kebiasaan Belanja Orang Indonesia, Bandingin Harga di Situs Online dan Toko Offline

Mahruf, ketua Rw setempat mengatakan, bangunan ini adalah milik Tukio. Bangunan seluas 30 meter itu merupakan usaha penampungan ikan. "Untung sudah tutup, biasanya ada yang jaga. Bunyi ambruknya cukup deras," ujar Mahruf.

Sementara itu, aparat kepolisian yang tiba di lokasi kejadian menyebutkan, bangunan ini melanggar izin lantaran berdiri di garis sepadan sungai.

"Ini bukan peruntukannya, melanggar garis sepadan sungai," kata Wakapolsek Limo AKP Suwardji.

Guna penyelidikan lebih lanjut, polisi juga sudah memasang garis pembatas di sekitar lokasi kejadian. Hingga berita ini diturunkan, hujan deras masih mengguyur Depok. (art)

Kebakaran besar melanda Toko frame atau bingkai di Jalan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan (Jaksel) Kamis 18 April 2024 malam.

Polisi Bakal Panggil Pemilik Toko Frame yang Terbakar di Mampang hingga Akibatkan 7 Orang Tewas

Identitas para korban kebakaran telah diketahui.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024