Ini Penyebab Kebakaran di Proyek Tol Cijago

Kebakaran di Proyek Tol Cijago
Sumber :
  • VIVAnews/Zahrul Darmawan
VIVAnews
Nekat Datangi Markas TNI, Mayjen Gadungan Ini Ingin Nitip Kerabat Masuk Akmil
- Aparat kepolisian Resor Kota Depok masih terus melakukan penyelidikan terkait kasus kebakaran yang menyebabkan dua tangki solar di proyek Tol Cijago, meledak, Selasa lalu. Dari hasil pemeriksaan, diduga kuat ada unsur kelalain atas kasus ini.

Terpopuler: Sakit yang Diidap Parto sampai Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad

Kapolresta Depok Komisaris Besar Ahmad Kartiko, menegaskan, penyidik sudah memeriksa lima orang terkait kasus ini termasuk pimpinan proyek, yakni PT. Hutama Karya selaku pengembang.
Rizky Nazar Angkat Bicara Soal Dugaan Selingkuh, Beberkan Hal Ini


"Kasusnya masih terus kami selidiki. Dugaan sementara ada kelalaian. Pemeriksaan masih berjalan belum diketahui secara pasti karena kami juga masih menunggu hasil laboratorium forensik," ujarnya pada
VIVAnews
, Sabtu, 1 November 2014.


Subarkah juga menegaskan, belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka atas kasus ini. Seperti diketahui, Rabu sore lalu dua tangki berisi bahan bakar solar di area proyek Tol Cijago meledak dan menghanguskan sejumlah dua mobil, satu motor serta sejumlah alat lainnya di area proyek. Kuat dugaan, sempat terjadi kebocoran sebelum akhirnya tangki itu meledak hingga menimbulkan api.


Akibat kebakaran ini pula, dua orang terluka dan terpaksa menjalani perawatan di rumah sakit. Hingga kini, kasusnya masih dalam tahap penyelidikan Polresta Depok.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya