Dua Truk Menutupi, Jalan Iskandarsyah Dialihkan

Truk di depan Halte Busway Blok M
Sumber :
  • VIVAnews/Rizki Aulia
VIVAnews - Akibat pengerjaan penggantian tiang pendingin proyek bangunan di depan Halte Busway Blok M, arus lalu lintas di seputar Jalan Iskandarsyah, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan harus dialihkan.
Asia Tenggara Bisa Jadi Pemimpin Industri Kripto Dunia, Begini Penjelasannya

Pengalihan arus yang dimulai pukul 11.00 WIB ini, karena dua truk besar pengangkut tiang pendingin menutupi seluruh jalan tersebut.
Ratusan Karyawan PT PRLI Demo Lagi, Minta MA Lakukan Penggantian Majelis Hakim

"Lalu lintas arah Jalan Patimura diarahkan ke Aditya Warman menuju Tirtayasa, baik itu mobil maupun motor," ujar salah satu petugas Dinas Perhubungan (Dishub) di lokasi, Sabtu, 23 Agustus 2014
Ironi Perburuan Badak Jawa di Kawasan Konservasi Ujung Kulon, Cula Dijual Rp 280 Juta

Pantauan VIVAnews, walau arus lalu lintas dialihkan, tidak ada terjadi kemacetan yang parah di jalan ini. Petugas kepolisian lalu lintas sudah mengatur dan membuat palang di sekitar Jalan Iskandarsyah.

Diketahui, pengerjaan penggantian tiang pendingin ini dilakukan pergantian karena tiang pendingin yang terpasang di crane sudah rusak. Dan diperkirakan, Jalan Iskandarsyah kembali dibuka pada pukul 17.00 WIB sore nanti. (asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya