Polisi: Sempat Ada Ledakan di Gedung Kemenkeu yang Terbakar

Gedung C Fisip UI Terbakar
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin
VIVAnews
Menkes Ungkap Alasan Tingkat Stunting Indonesia Baru Turun 0,1 Persen
- Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Rikwanto menjelaskan, kebakaran di Kementerian Keuangan terjadi di Gedung Badan Kebijakan Fiskal, atau Gedung B, sekitar pukul 04.00 WIB, Jumat 25 Juli 2014.

 KPU Minta MK Tolak Tudingan Suara Nasdem Berkurang dan Golkar Bertambah di Jabar 1

Rikwanto menjelaskan, saksi yang pertama kali melihat ada kepulan asap keluar dari sebuah lift di Gedung B tersebut adalah pegawai harian yang beranama Cahyono (29 tahun) dan Kepala Sekuriti, Sukti (31). Dia memberitahukan, apa yang dilihatnya dan Sukti langsung mengambil hidran.
Penyebab Raibnya Foto Jokowi di Kantor PDIP Sumut Terungkap, Kini Sudah Terpasang Lagi


Dari luar lantai dua di gedung yang sama, kedua saksi melihat api dan sebuah suara ledakan. Ketika naik ke lantai dua, keduanya melihat api berkobar di dekat lemari pendingin, atau kulkas.


"Mereka menyemprotkan alat pemadam api ringan (APAR) hingga habis beberapa tabung, namun belum padam juga. Akhirnya, mereka menghubungi petugas pemadam kebakaran terdekat," ujar Rikwanto kepada wartawan.


Ada sekitar 23 unit mobil dinas pemadam kebakaran yang diturunkan untuk memadamkan api. Kata Rikwanto, api padam sekira pukul 05.00 WIB.


Sementara itu, petugas pemadam kebakaran Jakarta Pusat, Irvan mengatakan bahwa ada korban yang mengalami luka-luka dan langsung dilarikan ke RSUD. Meski demikian, dia tak merinci berapa jumlah korban dalam insiden itu.


"Namun, untuk korban meninggal dunia, kami pastikan tidak ada," kata Irvan saat dihubungi
VIVAnews
. Hingga saat ini, penyebab kebakaran belum diketahui. Dugaan sementara berasal dari korsleting listrik. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya