Polisi Ringkus Pembacok Pemuda di TMII

Demo Tolak Kenaikan BBM di DPR 2013
Sumber :
VIVAnews
3 Negara dengan Angka Bunuh Diri Tertinggi di Dunia, Terbaru di Indonesia!
- Aparat kepolisian menangkap satu pelaku pembacokan saat bentrok antar pemuda di pintu TMII beberapa waktu lalu.

Kementerian PPPA Fasilitasi Tes DNA Kasus Hubungan Sedarah Kakak-Adik di Bengkulu

Kasubag Humas Polres Jakarta Timur, Komisaris Didik Haryadi, membenarkan hal tersebut. "Benar, satu pelaku pembacokan ditangkap semalam," ujar Didik, Jumat 13 September 2013.
Respons Keraguan Pentolan Projo, Gibran Optimis Peluang Jokowi-Megawati Bertemu


Pelaku yang ditangkap atas nama Reza Ramelan Putra, 24 tahun. Ditangkap pada Kamis 12 September 2013 sekitar pukul 21.30 WIB di rumahnya di kawasan Jakarta Utara.


Didik menambahkan dari hasil pemeriksaan, diketahui bahwa penyebab Reza melakukan pembacokan tersebut adalah karena adanya selisih paham. "Motifnya karena selisih paham," jelasnya.


Hingga saat ini, polisi tengah mencari barang bukti senjata yang dipakai pelaku untuk membacok. "Senjata yang digunakan pelaku masih dalam pencarian, pelaku mengaku membacok dengan parang dan mengenai leher korban hingga tewas," jelas Didik.


Bentrok tersebut berawal saat korban yang bernama Nuryadin, 32 tahun bersama denganĀ  dua rekannya, Eka (18) dan Danil Suleman (21) sedang duduk di persimpangan arah Jalan Hankam.


Tiba-tiba datang segerombolan pemuda dengan menggunakan 8 sepeda motor, menantang untuk berkelahi. Saat itu, korban berdiri dan akan menghampiri para pelaku. Salah satu pelaku turun dari sepeda motornya kemudian langsung membacok korban ke bagian leher. Korban pun ambruk bersimbah darah.


Korban mengalami luka bacok di bagian leher dan langsung dibawa ke RSUD Pasar Rebo, Jakarta Timur namun nyawa korban tidak dapat diselamatkan sesaat setelah tiba di rumah sakit. (sj)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya