Tuntut Kenaikan Upah Rp3,7 Juta, Ribuan Buruh Demo Kantor Jokowi

Ribuan Buruh Berdemo di Balaikota
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Ribuan buruh dari berbagai elemen di Jakarta akan menggelar unjuk rasa di  Balai Kota Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa 3 September 2013.

Acara Met Gala Berlangsung, Pengunjuk Rasa Pro-Palestina Penuhi Jalanan New York

Mereka menuntut Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menaikkan upah minimum menjadi Rp3,7 juta pada 2014 mendatang.

Berdasarkan pantauan VIVAnews, sekitar pukul 9.00 WIB, iring-iringan buruh bergerak dari Kawasan Industri Pulogadung, Jakarta Timur. Mereka konvoi dengan membawa sepeda motor dan menumpang bus. Para buruh juga membawa spanduk dan poster yang bertuliskan tuntutan mereka.

Kapolsek Gambir, Ajun Komisaris Besar Tatan Dirstan Atmaja, mengatakan bahwa sedikitnya 600 personel gabungan diturunkan untuk mengamankan demonstrasi itu. "Brimob Polda dua kompi, Sabhara Polda dua kompi, Sabhara Polres satu kompi dan dari anggota yang tertutup 70 personel. Kemudian Polsek satu pleton," katanya. 
Polwan juga diturun untuk jadi tim negosiator.

Menurutnya, saat ini massa masih dalam perjalanan menuju lokasi. Diperkirakan rombongan buruh tiba di kantor Jokowi sekitar pukul 11.00 WIB.

Untuk kelancaran lalu lintas, polisi berniat mengalihakan arus di sekitar Balai Kota. "Lihat situasi di lapangan. Kalau massa yang datang ke sini di atas 1.000, kami atur lalu lintasnya," ujarnya.




Geopolitik Global Makin Bergejolak, Wamen BUMN: Menyimpan Emas Paling Aman
Pianis Muda Indonesia, Jonathan Kuo

Jonathan Kuo, Pianis Muda Indonesia yang Kembali Memukau di Panggung Musik Klasik

Peningkatan kemampuan Jonathan Kuo juga tidak luput dari pengakuan mentornya, Iswargia R Sudarno, yang melihat potensi besar sebagai seorang pianis solois.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024