Ahok: Jakarta Tidak Butuh Operasi Yustisi

Mudik di Stasiun Senen 2012
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis

VIVAnews - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama memimpin apel siaga pengendalian arus mudik dan arus balik Idul Fitri 1434 Hijriah di Lapangan eks IRTI Monas, Rabu 31 Juli 2013.

Dalam pidatonya, Ahok, sapaan Basuki menyinggung soal banyaknya penduduk yang datang ke Jakarta. Kata dia, hal itu yang harus selalu diantisipasi khususnya oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil).

"Saya mengharapkan tahun ini persepsi kita berbeda dengan tahun lalu tentang arus mudik, terutama untuk arus baliknya. Di kota besar memang seharusnya tidak ada lagi operasi yustisi," kata Ahok.

Seharusnya, kata dia, Dinas Dukcapil bisa membedakan antara turis dan pendatang yang ingin mencari nafkah di Ibu Kota.

Ratusan Emak-emak Tangerang Ikut Senam Cegah Osteoporosis

Menurut dia, makin banyak pendatang yang mencari nafkah maka tidak menutup kemungkinan Jakarta semakin dibanjiri pedagang kaki lima yang berjualan di badan jalan.

Ahok meminta Dinas Dukcapil agar terus melakukan sosialisasi pembinaan kependudukan mulai dari sekarang hingga pasca lebaran.

"Saya harapkan semua Satuan Kerja Perangkat Daerah dapat menjaga kebersihan dan keamanan saat warga sedang mudik. Jangan sampai ada kebakaran, dan jangan sampai pulang mudik, harta warga sudah ludes," ucap Ahok. (eh)

Petugas Haji Indonesia sedang mendampingi jemaah di Masjid Nabawi Madinah

Lupa Jalan ke Hotel, Jemaah Bisa Minta Bantuan Petugas Haji di Masjid Nabawi

Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi menempatkan sektor khusus di Masjid Nabawi yang bertugas melakukan pelindungan kepada jemaah.

img_title
VIVA.co.id
19 Mei 2024