Insiden Crane Maut, Polisi Periksa 3 Saksi

Olah TKP Penemuan Bahan Peledak di Tambora
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Polisi telah melakukan pemeriksaan terhadap tiga orang saksi terkait insiden jatuhnya crane di proyek Apartemen Green Lake View, Jalan Dewi Sartika, Ciputat, Tangerang Selatan.

"Kami sudah periksa tiga saksi tadi malam, mereka yang mengetahui kejadian. Kami belum sampai memeriksa pemilik," ujar Kapolres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Besar Wahyu Hadiningrat, saat dihubungi VIVAnews, Senin 14 Januari 2013.

Menurut Wahyu, penyidik belum menentukan apakah kecelakaan tersebut akibat kelalaian, kesengajaan atau pidana. Polisi, lanjut dia, juga masih mendalami apakah korban sudah menerapkan standar keselamatan kerja atau tidak. "Sambil berjalan kami kumpulkan bukti dan saksi karena ini memang kecelakaan kerja," kata Wahyu.

Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, Ajun Komisaris Besar Hermawan, mengatakan bahwa insiden terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Kecelakaan terjadi di tower yang berdiri setinggi 30 meter.

Respon Han So Hee Soal Reaksi Hyeri: Memang Lucu Pacaran Setelah Putus?

Adapun korban meninggal berrnama Jalil (45 tahun) selaku ketua tim checking, Leman (50 tahun), dan Yoto (30 tahun). Sedangkan korban luka bernama Wanto (25 tahun).

Ketua Tim Pembela Demokrasi dan Keadilan (TPDK) Ganjar-Mahfud Todung Mulya Lubis

Todung Mulya Lubis Ungkap Alasan Sri Mulyani Hingga Risma Dihadiri di Sidang MK

Ketua Tim Hukum pasangan calon Presiden Ganjar Pranowo dan calon Wakil Presiden Mahfud MD, Todung Mulya Lubis mengungkap alasan Risma hingga Sri Mulyani dihadiri di MK.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024