Sekolah Roboh, DKI Panggil Kepala Dinas Pendidikan

SDN 03 Rawamangun Ambruk
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Dunia pendidikan DKI Jakarta kembali dirundung masalah. Pada Selasa malam lalu, atap SDN Rawamangun 03 Pagi di Jalan H Ten, Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur, runtuh.

Tak Bakal Usung Anies, Ini Sederet Kader yang Dijagokan PKS di Pigub Jakarta

Peristiwa ini bukan yang pertama kali terjadi di Ibukota. Bahkan, pada beberapa kejadian sebelumnya, peserta didik turut menjadi korban.

Terkait masalah ini, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, akan memanggil Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta dan Kabid Sarana dan Prasarana Dinas Pendidikan DKI Jakarta.

"Saya akan panggil dinas terkait beserta jajarannya. Kenapa atap sekolah bisa runtuh, siapa pengembangnya, dan semua yang terkait terhadap musibah tersebut," ujar Basuki di Balaikota DKI Jakarta, Kamis, 8 November 2012.

Menurut Ahok, runtuhnya atap sekolah seharusnya tidak terjadi di DKI Jakarta. Sebab, anggaran Dinas Pendidikan DKI merupakan salah satu yang terbesar menyedot APBD. Ia menjamin hasil investigasi dan pemanggilan dinas terkait akan dipublikasikan kepada semua pihak. "Semuanya tidak akan ditutup-tutupi supaya tidak terulang kembali," katanya.

Gubernur DKI, Joko Widodo, akan meninjau lokasi runtuhnya atap sekolah di Rawamangun usai menghadiri pertemuan di gedung DPR/MPR. Jokowi mengaku belum ada laporan terkait peristiwa tersebut kepada dirinya. "Terus terang saya belum tahu, baru tahu ini, belum ada laporan juga, nanti saya cek lah. Nanti saya akan kesana. Langsung, setelah dari MPR langsung kesana," tuturnya.

Menurut data yang diterima Jokowi, banyak gedung sekolah di Jakarta yang mengalami kerusakan. Karena itu ia akan meninjaunya langsung ke lapangan untuk mencari kebenaran dan solusinya. "Memang masih banyak gedung-gedung yang rusak berat dan rusak ringan, datanya ada. Kalau gedung sekolah itu baru direnovasi berarti yang tidak benar kontraktornya. Ya bisa saja kan pengerjaannya oleh kontraktor atau swakelola," katanya.

Seperti diketahui, SDN Rawamangun 03 Pagi di Jalan H Ten, Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur, ambruk pada Selasa malam saat tengah direhab total oleh Sudin Pendidikan Dasar (Dikdas) setempat. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Sudin Dikdas Jakarta Timur pun memastikan segera mejatuhi sanksi blacklist terhadap pemborong yang menggarap proyek tersebut.

Bangunan sekolah tersebut tengah dalam perbaikan sejak satu bulan lalu. Karena itu, kegiatan belajar mengajar (KBM) siswanya untuk sementara menumpang di SMPN 74 Rawamangun. Sayangnya, pihak pemborong tidak memasang papan proyek sebagaimana mestinya. Kepala Sudin Dikdas Jakarta Timur, Nasrudin, menduga penyebab ambruknya atap bangunan karena adanya ring block yang rapuh.

Diduga balok tersebut merupakan material bekas yang belum diganti. Adapun anggaran rehab gedung sekolah tersebut menelan biaya hinggaRp1,2 miliar yang berasal dari APBD DKI 2012.

Kasus ambruknya gedung sekolah di Jakarta Timur ini merupakan kali kedua sepanjang tahun 2012. Ketika ambruk, warga yang bermukim di Jalan H Ten IV, RT 06 RW 03, Rawamangun, mengaku mendengar suara gemuruh. Waktu kejadian, sebagian warga tengah terlelap tidur. (sj)

BMW Cetak Sejarah Baru di Indonesia
Ketua umum Partai Nasdem Surya Paloh di DPP PKS, Jakarta Selatan

NasDem Mau Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Surya Paloh: Kita Sadar Diri

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengatakan,dalam pertemuan dengan Presiden terpilih di pilpres 2024 yakni Prabowo Subianto tak membahas soal jatah kursi menteri.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024