Fauzi Bowo Mulai Kosongkan Rumah Dinas

Konferensi Pers Foke-Nara
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAnews - Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta belum merilis hasil resmi pemungutan suara putaran kedua Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2012. Dengan begitu, Fauzi Bowo atau Foke masih duduk di kursi Gubernur DKI Jakarta.

Foke masih menjabat Gubernur DKI Jakarta hingga 7 Oktober 2012 mendatang. Meski demikian, rumah dinas gubernur yang berada di Jalan Taman Suropati Nomor 7, Menteng, Jakarta Pusat, tampak sudah mulai dikosongkan.

Putra Fauzi Bowo, Humar Ambiya Bowo, membenarkan bahwa sebagian barang-barang yang ada di rumah dinas ayahnya sudah mulai diangkut. Pengosongan dilakukan setelah melihat hasil penghitungan cepat atau quick count sejumlah lembaga survei yang memenangkan pasangan Jokowi-Ahok.

"Ya memang harus pindah. Ya mau gimana lagi," kata Humar, usai menemani ayahnya salat Jumat di Balaikota DKI Jakarta, Jumat 21 September 2012.

Namun, Humar tak menerangkan lebih lanjut akan ke mana Foke beserta keluarga pindah. Apakah akan kembali ke rumah pribadi Foke di Jalan Teuku Umar Nomor 73, atau tidak. Ketika ditanya, ia hanya tersenyum saja.

Pantauan VIVAnews, sebuah truk tampak mengangkut barang-barang dari rumah dinas yang terletak di depan Taman Suropati tersebut. Salah satunya guci besar yang sempat terpajang di dalam rumah. Selain itu koleksi tanaman juga sudah diangkut ke dalam truk. (umi)

Pembangkangan Terhadap UU Telekomunikasi, Pengusaha Ilegal Ini Diancam Hukuman Pidana
Ilustrasi aparatur sipil negara atau ASN

Wow, Pegawai ASN yang Pindah ke IKN Bakal Dapat Satu Unit Apartemen Layak Huni

Sebagai informasi dari keterangan, pegawai ASN yang nantinya berhak mendapatkan satu unit apartemen tersebut mereka yang menjabat sebagai eselon I di kementerian/lembaga.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024