Tips Mudik Aman Ala Foke

Fauzi Bowo sidak ke Terminal Pulogadung
Sumber :

VIVAnews - Gubernur DKI Fauzi Bowo menghadiri mudik bersama BNI yang digelar di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Rabu 15 Agustus 2012. Dalam acara tersebut, Fauzi yang kerap disapa Foke itu memberikan beberapa tips untuk sekitar 6.000 pemudik yang hadir.

Foke, bersama Menteri Perhubungan EE Mangindaan, melepas para pemudik dengan tujuan berbagai kota di Pulau Jawa maupun Sumatera.

Tips pertama, pemudik harus memastikan rumah mereka aman ketika ditinggal. Selain itu, pemudik juga sebaiknya melaporkan kondisi rumah yang kosong tersebut kepada RT maupun RW setempat.

"Dan juga siapkan diri dengan bawa KTP dan gunakan angkutan resmi dari pemerintah dan hindari calo," kata Foke di Senayan Jakarta.

Tips ketiga, Foke mengimbau pemudik tidak menggunakan sepeda motor. Dia menegaskan, sepeda motor tidak didesain untuk perjalanan jauh sehingga berbahaya. "Sepeda motor itu jalan pendek saja," tegasnya.

Selain tips-tips, Foke juga meminta para pemudik tidakĀ  membawa saudara yang tidak punya ketrampilan saat kembali ke Jakarta. "Lebih baik tinggal kampung halaman daripada terlantar di Jakarta," ujarnya

Dan bagi warga yang ingin tinggal di Jakarta harus membawa surat pindah agar mendapatkan identitas di Jakarta. "Membuat KTP Jakarta harus ada keterangan pindah, surat jalan, SKCK, lapor ke RT dan RW," jelas Foke. (umi)

Sudahi Kegaduhan terkait Pilpres 2024, Elite Politik Diminta Tiru Sikap Prabowo
Rans Nusantara FC vs Persija Jakarta

Klasemen Liga 1: Klub Raffi Ahmad Kecebur Zona Degradasi

Klasemen Liga 1 memasuki pekan ke-33 semakin sengit. Tersisa satu slot lagi di zona degradasi. Rans Nusantara FC, klub milik Raffi Ahmad kini ada di sana.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024