Pemilukada DKI

Banyak Data Faktual Calon Independen Fiktif

Simulasi Pemilu di TPS 04, Kelurahan Kadu Agung, Tigaraksa, Tangerang
Sumber :
  • Antara/ Ismar Patrizki

VIVAnews - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) segera menggelar rapat koordinasi dengan penegakan hukum terpadu (Gakumdu) untuk menentukan sikap terkait dengan banyaknya temuan dukungan fiktif bakal calon gubernur dari jalur independen saat proses verifikasi faktual berkas dukungan.

"Berkoordinasi dengan kepolisian dan kejaksaan, untuk menyikapi temuan-temuan dilapangan. Banyak anggota Panwaslu yang dicatut namanya," ujar Ketua Panwaslu DKI Jakarta, Ramdansyah, di Jakarta, Selasa 21 Februari 2012.

Bukan hanya nama Ramdansyah yang dicatut oleh salah satu pasangan bakal calon independen. Sejumlah nama anggota Panwaslu lainnya yang bertugas di wilayah juga ikut dicatut.

"Dari verifikasi ini banyak kita temukan nama yang dicatut dari internal Panwaslu, pasti di eksternal juga lebih banyak lagi nama yang dimasukan," katanya.

Dari koordinasi yang dilakukan dengan tim Gakumdu, akan dibuat naskah kesepakatan menyikapi pelanggaran dalam pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) 2012 ini. Meski begitu, tidak ada sanksi khusus yang diberikan kepada pasangan bakal calon yang melakukan pelanggaran ini.

"Tidak ada sanksi, hanya saja jumlah dukungan pasti berkurang," kata dia.

Ramdansyah mengungkapkan, proses verifikasi faktual dengan cara pemanggilan kepada warga yang mendukung masih terus berjalan hingga 27 Februari 2012 mendatang. Namun, kata dia, warga yang datang untuk menyatakan dukungan hanya sedikit.

Dia menjelaskan, misalnya terdapat 1.500 dukungan di satu kelurahan, akan tetapi hanya 15 orang saja yang hadir saat verifikasi faktual.

Karena itu, guna mengurangi pelanggaran yang terjadi dalam pemeriksaan verifikasi faktual ini, pihaknya meminta kepada masyarakat untuk ikut mengawasi.

"Jika melihat kejanggalan masyarakat bisa melaporkannya. Masyarakat juga harus mengisi formulir yang menyatakan tidak memberi dukungan," tegasnya.

Seperti diketahui dua pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta dari jalur independen berhasil masuk ke tahap verifikasi. Dua pasangan bakal calon tersebut yakni Hendardji Soepandji-Achmad Riza Patria dan Faizal Basri-Biem Benyamin. (eh)

Profil Sandra Dewi, Artis Cantik yang Suaminya Terjerat Kasus Korupsi
Sidang Lanjutan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum di MK

Kubu 03 Bantah Pemilu Ulang Hambat Pelantikan Presiden Terpilih: Alasan Mengada-ada

Kubu 03 Ganjar-Mahfud menyampaikan argumen Pilpres 2024 sudah disiapkan skenario dua putaran. Maka itu, tak ada masalah dengan pemilu ulang.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024