Upah Sopir Naik Tak Jamin Busway Membaik

Bus TransJakarta tengah mengambil penumpang
Sumber :
  • VIVAnews/Maryadi

VIVAnews - Ketua Dewan Transportasi Kota Jakarta (DTKJ), Azas Tigor Nainggolan, mengingatkan agar rencana kenaikan upah bulanan sopir TransJakarta sebanyak 240 persen menjadi sekitar Rp5 juta juga dibarengi pembinaan dan kontrol yang rutin. Menurut dia, gaji naik belum tentu menjamin naiknya kualitas layanan dari sopir.

Serahkan Kesimpulan Sidang Sengketa Pilpres, Anies: Semoga MK Beri Keputusan yang Baik

"Itu bagus, namun tidak bisa menjadi indikator baik tidaknya perilaku sopir busway ketika berkendara. Kontrol dan pembinaan harus dilakukan," ujar Tigor kepada VIVAnews.com di Jakarta. 

Dia mengungkapkan sebaiknya pembinaan dan kontrol dilakukan tidak hanya kepada sopir saja, tapi juga untuk armadanya. "Armada TransJakarta sebagian besar merupakan bus yang memiliki teknologi tinggi, sehingga cukup sensitif," tambahnya..

Selama ini, lanjutnya, DTKJ melihat penyebab sering terjadinya kecelakaan Busway seperti bus terbakar dan mengeluarkan asap dikarenakan armada bus yang kurang terawat.

Pelari Indonesia, Malaysia Hingga Amerika Siap Bertarung di Trail of The Kings Danau Toba 2024

"Perawatan armada saat ini minim, lihat saja banyak yang rusak sekarang," terang dia.

Berdasarkan data yang diperoleh dari BLU TransJakarta, sejak Januari sampai Oktober 2011, sebanyak 106 Kecelakaan yang melibatkan armada Bus Transjakarta terjadi.

Busway Koridor III jurusan Kalideres - Harmoni merupakan koridor yang paling sering mengalami kecelakaan dengan jumlah 19 kecelakaan.

Sedangkan koridor I (Blok M-Kota) dan Koridor V (Kampung Melayu-Ancol) menempati urutan selanjutnya dengan 15 kali terjadi kecelakaan.

PAN ke PPP: Akui Dulu Prabowo-Gibran Menang Pilpres Jika Mau Gabung Koalisi

Dari data tersebut 16 orang meninggal, 22 luka berat dan 63 lainnya luka ringan. Jumlah kecelakaan tertinggi terjadi pada bulan Juli dan Agustus dengan 14 kali kecelakaan.

Duel AC Milan vs AS Roma

Prediksi Liga Europa: AS Roma vs AC Milan

Duel AS Roma vs AC Milan dalam Perempat Final Liga Europa leg kedua di Stadion Olimpico, Jumat 19 April 2024, pukul 02.00 WIB. Berikut prediksinya.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024