Usai Potong Kambing, Warga Serbu Ragunan

Jerapah, salah satu hewan yang digemari di Ragunan.
Sumber :
  • VIVAnews/Maryadie

VIVAnews - Selain menonton pemotongan hewan qurban, liburan Idul Adha juga dimanfaatkan warga Jakarta untuk tamasya ke Taman Margasatwa Ragunan. Hal ini dapat dilihat dari lonjakan pengunjung yang datang ke kebon binatang Ragunan.

Untuk hari biasa, jumlah pengunjung hanya sekitar 3.000. Hingga pukul 12.30, Rabu 17 November 2010, pengunjung sudah mencapai 26.068 orang. "Akan terus bertambah karena hingga saat ini masih banyak transaksi," kata Staf Humas Taman Margasatwa Ragunan Wahyudi Bambang kepada VIVAnews.

Menurutnya, jumlah pengunjung lebaran qurban tahun ini lebih banyak dari tahun lalu yang hanya mencapai 22.334. Di Ragunan, pengunjung dapat melihat binatang liar dan satwa langka, serta atraksi-atraksi hewan. Hiburan lain seperti kuda-kudaan dan kereta-keretaan juga dapat dinikmati di sini.

"Kami juga ada Llama, binatang dari Amerika, yang berbentuk seperti onta tapi lebih kecil," tambahnya.

Lonjakan pengunjung hari ini tidak membuat Ragunan sesak, sehingga tidak banyak laporan anak hilang yang terlepas dari orang tua. "Arus lalu lintas juga terpantau masih lancar di sekitar Ragunan," ucapnya.

Jokowi Datang Melayat ke Mooryati Soedibyo, Ikut Salat Jenazah
Capres Nomor 03 Ganjar Pranowo di debat terakhir capres 2024

Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih, Ganjar: Tidak Dapat Undangan

KPU menetapkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menjadi Presiden dan Wapres terpilih hari ini.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024