Ini Klaim Reformasi Birokrasi Fauzi Bowo

Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo.
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews - Selain mengklaim sukses di bidang transportasi, lingkungan, pendidikan dan mitigasi banjir, Pemerintah Daerah Khusus Ibukota Jakarta juga mengaku telah melakukan sejumlah reformasi birokrasi.

Seperti dilansir di blog Fauzi Bowo, DKI Jakarta melakukan peningkatan Pemerintahan (Governance) melalui tujuh langkah kegiatan yakni reformasi birokrasi berupa peningkatan kesejahteraan pegawai, peningkatan produktivitas dan efektivitas Pendapatan Asli Daerah (PAD), peningkatan kinerja inspektorat di mana laporan keuangan daerah selama 2 tahun berturut-turut berpredikat 'wajar dengan pengecualian', dan implementasi sistem akuntasi keuangan daerah.

Selain itu dilakukan juga penggunaan teknologi informasi untuk efektivitas pelayanan publik seperti e-procurement dan integrasi sistem informasi perencanaan program, penyusunan anggaran, pelaksanaan dan pengawasan APBD, juga peningkatan kualitas layanan perizinan serta peningkatan kapasitas dan kualitas pelayanan di tingkat kelurahan untuk mewujudkan peranan lurah sebagai urban manager.

Inovasi di bidang kependudukan dilakukan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dengan KTP Keliling yang telah diadakan sejak 27 Desember 2009 dan saat ini sudah melayani 188 Kelurahan dengan hasil 20.331 buah KTP di 5 wilayah administrasi di Jakarta. Dalam perjalannya, dikembangkan juga untuk pelayanan akta dan sudah terlayani 4.835 akta.

Ada Kesan Anies Baswedan Mulai Ditinggalkan Partai Pendukungnya, Menurut Pengamat

Akhir tahun 2010, juga diluncurkan program E-Akta di 6 RSUD dan pusat kesehatan masyarakat (puskesmas) yang mempunyai layanan bersalin sebanyak 497 akta. Ke-6 RSUD itu adalah Tarakan, Budiasih, Koja, Cengkareng, Pasar Rebo, dan RSUD Duren Sawit. 

Tahun 2010 ini, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil DKI Jakarta menargetkan akan memberikan 13 ribu akta kelahiran gratis kepada warga Jakarta. Sedangkan tahun lalu, Dinas Dukcapil telah memberikan sebanyak 3.320 akta kelahiran gratis. 

Sementara untuk memberantas praktik pemalsuan kartu tanda penduduk (KTP) di wilayah DKI, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI akan memberlakukan KTP elektronik pada tahun 2011 mendatang. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta tengah mempersiapkan teknis pelaksanaannya melalui pendataan penduduk DKI Jakarta.

Selain itu, Pemprov DKI Jakarta menyatakan siap dijadikan pilot project (proyek percontohan) dalam implementasi single identity number (SIN) atau nomor identitas tunggal. Pemprov DKI Jakarta juga sejak tahun lalu menyediakan KTP Keliling (KTP Mobile) yang memudahkan masyarakat mengurus keperluan administrasi kependudukan. Pelayanan ini menjangkau setiap RW di Jakarta dan akan terus ditingkatkan di kemudian hari.

Simak Prestasi yang diklaim Fauzi Bowo lainnya:
- Bidang Transportasi
- Bidang Lingkungan
- Bidang Pendidikan
- Bidang Mitigasi Banjir
- Bidang Reformasi Birokrasi

Bukan dari Palestina, Merry Asisten Raffi Ahmad Ungkap Asal-usul Bayi Lily di Keluarga Andara
Chandrika Chika

Kondisi Terkini Chandrika Chika di Tahanan, Usai Jadi Tersangka Kasus Narkoba

Usai resmi ditahan, orangtua Chandrika Chika langsung menjenguk sang putri. Ibunda Chandrika Chika, Poppy Putry, mengungkapkan bahwa anaknya dalam keadaan yang baik.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024