Awan Hitam Payungi Jakarta, Awas Hujan Angin

VIVAnews - Awan hitam tebal bergumpal memayungi langit Jakarta. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengingatkan warga di wilayah Jabodetabek agar mewaspadai potensi hujan ringan hingga lebat.

Peringatan yang disampaikan BMKG, Kamis 14 Januari 2010 menyisipkan prakiraan hujan lebat yang disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat.

"Terutama wilayah Jakarta Barat, Selatan dan Bogor," demikian peringatan BMKG yang dikutip dari situsnya.

4 Pria Terkapar Babak Belur di Depan Polres Jakpus, 14 Anggota TNI Diperiksa

Pantauan VIVAnews, gumpalan awan hitam merata di seluruh langit Jakarta membuat Ibukota menjadi kelabu.

Dijelaskan sepanjang hari ini cuaca di wilayah Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan akan diwarnai hujan ringan. Sedangkan di Jakarta Utara, pagi dan malam hari berawan. Namun siang hari akan dilanda hujan ringan.

Di wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Barat, hujan ringan akan turun di pagi dan malam hari, sedangkan siang hari diwarnai hujan sedang. Jakarta dan Kepulauan Seribu dan Bogor pagi dan siang hari turun hujan sedang dan berangsur ringan di malam hari.

Cuaca di Tangerang pagi hari hujan ringan, hujan sedang di siang hari dan berawan di malam hari. Bekasi dan Depok di pagi dan malam hari berawan, sedangkan siang hari hujan ringan.

Sidang Lanjutan sengketa perselisihan hasil Pilpres 2024 di MK

Sidang Sengketa Pilpres, MK Pertimbangkan Hadirkan Mensos hingga Menkeu

Kubu 01 dan 03 meminta izin ke MK agar bisa menghadirkan sejumlah menteri dalam persidangan sengketa Pilpres 2024.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024