Gara-gara Bom, Turis ke Jakarta Menurun

VIVAnews - Jumlah kunjungan wisatawan ke Jakarta, baik domenstik maupun mancanegara, tercatat mengalami penurunan pada 2009. Penyebabnya, antara lain dampak kasus bom bunuh diri yang terjadi di Kuningan, Jakarta Selatan.

”Kami akan revisi target wisatawan DKI dari 1,6 juta pengunjung pada tahun ini menjadi 1,4 juta pengunjung pada tahun depan,” kata Arie Budhiman, Kepala Dinas Pariwisata DKI Jakarta.

Arie mengatakan kalau didasarkan data September hingga Oktober 2009 memang terjadi peningkatan jumlah wisatawan, namun jika diakumulasi dari Januari hingga Oktober 2009, sebenarnya menurun.

“Ada penurunan empat persen dibanding tahun lalu. Berdasarkan penelitian, penurunan ini terjadi akibat bom yang terjadi pada Juni lalu,” kata dia.

Nah, untuk menghidupkan kembali dunia pariwisata Jakarta, Dinas Pariwisata DKI kini melakukan rupa-rupa acara. Antara lain dengan menyelenggarakan kompetisi bagi para pengembang industri pariwisata.

Kompetisi dengan nama Jakarta Tourism Award atau Nominasi Adikarya Wisata 2009/2010 yang dilaksanakan  pada 7 Desember 2009 di Hotel Dharmawangsa.

”Dengan adanya kompetisi ini, diharap target jumlah pengunjung bisa tercapai,” kata dia.

Selain melakukan kompetisi untuk para pebisnis dunia pariwisata, Arie berharap upaya pemerintah ini didukung seluruh stakeholder, termasuk dunia transportasi.

”Transportasi Jakarta harus baik, kondisi perekonomian dan juga peristiwa seperti bom juga mempengaruhi berkembangnya dunia pariwisata,” katanya.

Rizky Nazar Angkat Bicara Soal Dugaan Selingkuh, Beberkan Hal Ini
Parto Patrio

Terpopuler: Sakit yang Diidap Parto sampai Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad

Round-up dari kanal Showbiz pada Kamis, 26 April 2024. Salah satunya tentang sakit yang diidap Parto hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024