Kenapa Wanita Berkerudung Itu Terjun Bebas dari ITC

Polisi lalu lintas olah TKP kecelakaan beberapa waktu lalu.
Sumber :
  • VIVAnews/Rizki Aulia Rachman

VIVA.co.id - Wanita yang nekat terjun bebas dari lantai 4 ITC Permata Hijau, Jakarta Selatan, ternyata seorang ibu rumah tangga bernama Mulia Farida dan berusia 35 tahun. Korban adalah warga Jalan H Rausin RT 005/08 Kelurahan Kelapa Dua, Kecamatan Kebun Jeruk, Jakarta Barat.

Hukum Bunuh Diri Menurut Islam

Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes (Pol) Mohammad Iqbal, Farida nekat mengakhiri hidupnya dengan cara melampat dari parkiran lantai 4 pada Rabu pagi, 2 September 2015.

"Melompat dari lantai empat parkiran ITC Permata Hijau pada 10.30 WIB tadi," ujar Mohammad Iqbal dalam keterangannya.

Coba Bunuh Diri di Rel, Kakek Ini Dibawa ke Kantor Polisi

Iqbal menjelaskan, Farida sempat dipergoki Sopian Hadi, chief security yang sedang melakukan pengecekan di area parkir ITC Permata Hijau. Tapi karena posisi cukup jauh, saksi tidak dapat menghalau keinginan Farida bunuh diri.

"Saat itu saksi melihat langsung korban jatuh dari perparkiran lantai 4 Gedung ITC Permata Hijau," katanya.
Artis Cantik Pratyusha Banerjee Bunuh Diri saat Hamil Muda?

Saat ditemukan, kondisi Farida yang saat itu menggunakan baju panjang motif kembang, celana panjang cokelat dan kerudung hitam sudah meninggal dengan posisi telentang. Banyak darah yang keluar dari kepala dan hidungnya.

Terkait kejadian ini, polisi memastikan kalau Farida bunuh diri. Hal ini bisa dipastikan setelah polisi memeriksa CCTV di lokasi korban jatuh. Dia terlihat jalan sendiri di lantai 4 sebelum memutuskan terjun bebas.

"Selanjutnya korban dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati guna dilakukan visum," katanya.

Untuk langkah selanjutnya, polisi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara, memeriksa saksi-saksi, memasang garis polisi di lokasi dan memanggil tim identifikasi. Namun hingga saat ini belum dapat dipastikan apa motif di balik aksi bunuh diri ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya